Profil Reza Gunawan, Suami Dewi Lestari Pakar Holistik Indonesia yang Meninggal Karena Stroke
Instagram/deelestari
Selebriti

Reza Gunawan yang dikenal pakar penyembuhan holistik Indonesia meninggal dunia di usia 46 tahun pada hari ini, Selasa (6/9). Suami penulis Dewi Lestari ini tutup usia karena menderita stroke pendarahan.

WowKeren - Berita duka datang dari Dewi Lestari yang mengabarkan bahwa sang suami, Reza Gunawan meninggal dunia di usia 46 tahun pada hari ini, Selasa (6/9). Sebelum menghembuskan napas terakhir, Reza Gunawan sempat mengalami stroke dan menjalani perawatan di rumah sakit. Dewi Lestari pun sempat mengungkap bahwa Reza telah dibawa pulang untuk menjalani pemulihan.

Profil Reza Gunawan

Reza Gunawan lahir di Jakarta, 21 Januari 1976. Ia merupakan pakar penyembuhan holistik Indonesia yang kerap memberikan bimbingan dan seminar mengenai pengobatan alternatif.

Latar belakang pendidikan Reza Gunawan pun tidak kaleng-kaleng. Ia adalah alumni Universitas Indonesia jurusan ekonomi. Selain itu Reza sempat mengambil sekolah akupuntur, tempatnya mempelajari berbagai teknik ajaran penyembuhan secara formal hingga mendapat izin praktik.


Dari ilmu yang didapatnya tersebut, Reza menjadi pakar penyembuhan holistik Indonesia dan memberikan bimbingan alternatif di sebuah klinik bernama Klinik True Nature Holistic Healing. Sebelum terjun ke bidang pengobatan alternatif, Reza sempat bekerja sebagai profesional perbankan dan pasar modal.

Sementara itu hubungan asmara Reza Gunawan dan Dewi Lestari berawal dari sahabat dekat. Diketahui sebelum jadi istri Reza Gunawan, Dewi Lestari menikah dengan Marcell Siahaan. Setelah bercerai dari Marcell, Dewi Lestari menikah dengan Reza Gunawan pada 11 November 2008. Dari pernikahan ini keduanya dikaruniai seorang putri bernama Atisha Prajna Tiara.

Sebelumnya, Dewi Lestari sempat mengungkapkan soal penyakit yang diderita oleh Reza Gunawan. Ia menyebut kakak Sharena itu sudah dirawat di rumah sakit selama kurang lebih satu bulan akibat stroke pendarahan.

"Satu bulan satu minggu lamanya. Reza telah dirawat di rumah sakit akibat stroke perdarahan dan kini akan melanjutkan pemulihannya di rumah. Ini akan menjadi perjalanan pemulihan yang panjang," cerita Dewi Lestari di postingan Instagram pada Jumat (2/9) lalu. "Untuk waktu yang tidak bisa dipastikan, Reza belum bisa praktik, membuka kelas, maupun memenuhi undangan mengajar."

(wk/tria)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait