Suami Roro Fitria Malas Hidup Dalam Kebohongan, Marah Soal 'Ritual Mistis' Usai Hijrah?
Instagam/roro.fitria1989
Selebriti

Suami Roro Fitria, Andre Irawan, mengaku ingin menjalani hidup yang apa adanya tanpa penuh kebohongan. Andre juga buka suara soal isu Roro masih melakukan ritual mistis atau kejawen usai hijrah.

WowKeren - Andre Irawan buka suara usai digugat cerai oleh Roro Fitria. Andre sempat mengisyaratkan keinginan untuk tak hidup dalam kebohongan.

"Saya itu hidup pengin ibadah, malas dengan kebohongan," ucap Andre. Ketika diminta menjelaskan soal maksud ucapan kebohongan, Andre seolah ingin mengungkap kalau ia berniat hidup apa adanya dan tak melulu mengikuti gaya hidup Roro sebagai artis.

"Maksudnya, memang modelnya oh harus. Saya nggak tahu dunia artis," kata Andre. "Saya ngikut aja tapi ada beberapa yang saya rasa nggak harus ikut."

Andre juga menyesalkan soal Roro yang memilih pergi dari rumah tanpa pamit. Ia menganggap hal itu melanggar aturan agama. Namun ia juga mengakui sudah gagal sebagai imam dalam pernikahannya dengan Roro.


"Kodratnya saya harus jadi pemimpin. Tapi kan dalam hal ini istri pergi dari rumah sudah melanggar aturan agama," terang Andre. "Kalau sampai terjadi perpisahan, berarti sudah takdir Allah, jodoh saya dan Roro sampai disitu. Kalau kita bicara gagal dan enggaknya, hidup ini gak mungkin semuanya mulus, pasti ada kerikil, ada badai. Ya sangat disayangkan, kita berdua gagal."

Andre mengungkap kalau dirinya dan Roro juga pernah cekcok kecil. Namun ia menganggap hal itu sebagai bumbu dalam pernikahan. Ia juga menanggapi soal isu Roro masih melakukan ritual mistis atau Kejawen meski sudah hijrah. Tak marah, Andre menegaskan kalau ia lebih memberi pemahaman pelan-pelan pada Roro agar tetap istiqomah setelah hijrah.

"Prinsip sih. Saya tegas, dari yang pertama ada kabar burung. Nyai beberapa kali saya ajak ngaji, ketemu guru. Biar sama-sama hijrah. Orang hijrah itu real buang semua yang berbau mistis. Tapi saya sebagai pemimpin, kalau nggak bisa langsung ya pelan-pelan. Kita harus menyamakan persepsi," kata Andre. "Nyai bilang itu kebudayaan, kadang saya kasih dia pengertian, intinya kita minta ke Allah, hanya Allah. Saya ngasih dia arahan seperti itu."

Sebelumnya, Andre mengungkap dugaan Roro mulai kecewa karena dia tak ikut pemotretan untuk bayi mereka. Namun Andre punya alasan kuat karena harus mengurus ibu yang masuk ICU. Andre juga menyangkal isu KDRT dan perselingkuhan. Ia mengaku sangat sayang pada sang istri meski kini akses komunikasi telah diblokir.

(wk/riaw)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait