Identitas Park Bo Gum Dipakai untuk Aksi Penipuan, Wanita di Brasil Jadi Korban
Selebriti

Dilaporkan bahwa wanita di Brasil telah mengalami kerugian besar karena termakan omongan dari penipu anonim tersebut agar bisa bertemu Park Bo Gum secara langsung.

WowKeren - Kepopuleran Park Bo Gum tidak hanya dicintai warga lokal melainkan aktor satu ini memiliki penggemar di internasional pula. Namun sayangnya, nama sang aktor justru dimanfaatkan oleh oknum tidak bertanggung jawab yang membuat kerugian dari penggemarnya di Brasil.

Konsulat Jenderal Republik Korea di Sao Paulo mengatakan pada 14 September lalu jika ada seorang wanita Brasil yang baru-baru ini mengalami banyak penipuan dari seorang pria anonim. Namun, pria anonim tersebut menyamar sebagai Park Bo Gum.

Karena telah menimbulkan banyak kerugian, Konsulat Jenderal Republik Korea di Sao Paulo merilis pernyataan di situs resminya. Berdasarkan pernyataan resminya, wanita Brasil yang menjadi korban penipuan ini merupakan penggemar dari drama Korea.

"Seorang wanita Brasil yang merupakan penggemar drama Korea mengenal seorang pria melalui Instagram-nya yang dia klaim sebagai aktor Park Bo Gum. Dia menuntut 50 ribu real (sekitar 13 juta won) untuk pergi ke Brasil untuk bertemu seorang wanita. Dia dikatakan telah membuat alasan bahwa dia harus melalui prosedur yang rumit untuk menggunakan biaya agensinya. Korban ini tanpa pertanyaan mengirimkan 50 ribu real untuk permintaannya. Namun, sejak itu dia kehilangan kontak," ungkap pihak Konsulat Jenderal Republik Korea di Sao Paulo.


Photo-INFO

Sumber: Wikitree

"Dia (seseorang yang menyamar menjadi Park Bo Gum) bilang akan datang menemuiku, jadi aku mengiriminya 13 juta won," ujar pengakuan korban. Setelah ditelusuri sejak kejadian hingga kini, otoritas diplomatik pun menemukan identitas pelakunya. Otoritas diplomatik mengkonfirmasi bahwa orang yang menyamar sebagai Park Bo Gum adalah seorang pria Brasil. Dan Yonhap News melaporkan pada tanggal 19 bahwa mereka sedang melacak pria tersebut.

Seo Ki Yong, Konsul Jenderal Departemen Kepolisian Sao Paulo mengatakan kepada media bahwa korbannya tidak hanya satu orang melainkan ada sekitar 7 laporan yang mengalami kasus dengan cara yang sama. Atas hal ini, telah dikonfirmasi juga bahwa pihak Park Bo Gum tidak pernah melakukan tindakan kriminal tersebut.

"Ada 6 atau 7 laporan kerusakan tambahan dengan cara yang sama. Tetapi dalam kasus lain, tampaknya tidak ada uang yang dikirim. Bintang Hallyu (Park Bo Gum) tidak pernah meminta uang. Kami membuat dan mendistribusikan informasi dalam bahasa Portugis agar tidak melakukannya," kata Seo Ki Yong kemudian.

Sementara itu, penipuan berkedok mengaku-ngaku sebagai seorang publik figur merupakan suatu hal yang mencurigakan. Oleh sebab itu, hal yang merugikan seperti patut untuk diwaspadai.

(wk/taki)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait