Verrell Bramasta Rela Kuras Tabungan Demi Bangun Rumah Canggih Mirip Tony Stark
Instagram/bramastavrl
Selebriti

Verrell Bramasta ternyata memiliki impian untuk membangun rumah seperti milik Tony Stark. Verrell Bramasta kemudian menyebut salah satu teknologi canggih yang ada di rumahnya nanti.

WowKeren - Verrell Bramasta mengaku menguras tabungannya demi bisa membangun rumah impian. Bahkan, Verrell Bramasta ingin memiliki rumah seperti milik Tony Stark. Diketahui, Tony Stark merupakan nama karakter fiksi dari film "Iron Man".

"Pokoknya aku ngasih contoh (rumah) ke desainernya itu rumahnya Tony Stark, rumahnya Iron Man. Yang kayak futuristik, yang modern gitu," ungkap Verrell Bramasta dalam kanal YouTube Sambel Lalap.

Selain itu, Verrell Bramasta menjelaskan teknologi canggih yang ada di rumah barunya. "Nanti ada TV keluar dari meja yang otomatis semuanya. Rumahnya udah smart home lah," kata Verrell Bramasta.

Untuk mewujudkan rumah impian, Verrell Bramasta harus rela menguras tabungannya. Bahkan, Verrell Bramasta tak menyangka mengeluarkan biaya lebih banyak dari perkiraan sebelumnya.


"Lumayan menguras tabungan. Lebih besar dari yang diperkirakan. Awalnya rencananya cuman berapa meter jadi akhirnya nambah, nambah. Awalnya kepenginnya gimana, jadi mahal gitu. Jadi bengkak banget (biayanya)," pungkas Verrell Bramasta.

Seperti diketahui, Verrell Bramasta sempat membagikan kondisi rumah baru yang tengah dibangun. Verrell Bramasta menunjukkan beberapa sudut rumahnya. Verrell Bramasta menjelaskan beberapa tempat yang akan digunakannya saat rumah tersebut telah jadi.

Verrell Bramasta bahkan membangun basement untuk menjadi sebuah bioskop nantinya. Tak hanya basement, Verrell Bramasta menyebut rumahnya nanti akan disediakan fasilitas lift.

Verrell juga mengaku menggunakan marmer mahal. "Dari sini sudah pakai marmer Italy. Jadi ini yang bikin mahal. Ini nih yang bikin mahal, full sampai atas marmer semua," tandas Verrell Bramasta.

(wk/dess)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait