Nikita Mirzani Protes Sidang Ditunda Gara-gara Hakim Mau Ikut Lomba Tenis
Instagram/nikitamirzanimawardi_172
Selebriti

Sidang ditunda selama dua pekan lamanya karena hakim bakal ikut lomba tenis bersama jajaran Pengadilan Negeri Serang, Nikita Mirzani sontak layangkan protes.

WowKeren - Nikita Mirzani baru saja menjalani sidang perdana terkait kasus dugaan pencemaran nama baik di Pengadilan Negeri Serang pada hari ini, Senin (14/11). Diketahui, Nikita Mirzani terseret kasus dugaan pencemaran nama baik atas laporan Dito Mahendra.

Namun hakim memutuskan untuk menunda sidang Nikita Mirzani usai agenda pembacaan dakwaan selesai dibacakan. Rupanya sidang kasus Nikita Mirzani ditunda selama dua pekan ke depan.

Menurut penuturan hakim, sidang perdana Nikita Mirzani harus ditunda selama dua minggu karena ada lomba tenis. Lomba tenis itu rupanya bakal diikuti oleh seluruh jajaran Pengadilan Negeri Serang.

"Kebetulan kami jadi kontingen di pertandingan tersebut," ungkap Dedy Adi Saputra selaku hakim ketua majelis dalam sidang tersebut.


Menanggapi keputusan hakim tersebut, Nikita Mirzani rupanya langsung melayangkan protesnya. Nikita Mirzani bahkan sampai memotong penjelasan hakim.

Rupanya Nikita Mirzani tak terima lantaran penundaan sidang selama dua minggu terlalu lama bagi dirinya. "Yang Mulia, mohon maaf, kelamaan," protes Nikita Mirzani.

Hakim lantas memberikan penjelasan pada Nikita Mirzani bahwa sidang ditunda dua minggu lamanya hanya untuk agenda eksepsi saja. "Jadi khusus untuk minggu ini saja," tutur hakim Dedy Adi Saputra.

Nikita Mirzani akhirnya menerima keputusan hakim tersebut. "Ya sudah memang ketentuannya begitu ya," pungkas ibu tiga anak itu.

Seperti diketahui, Nikita Mirzani dilaporkan Dito Mahendra lantaran diduga melakukan penghinaan di media sosial. Dito Mahendra pun mengaku mengalami kerugian atas hinaan Nikita itu. Dito mengaku mengalami kerugian sebesar Rp 17,5 juta.

(wk/enyk)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait