Bukan Cuma 'One Piece', Adinda Thomas Ternyata Bucin Anime 'Demon Slayer'
Instagram/adindathomas
Selebriti

Adinda Thomas sempat mendapat banyak sorotan usai membagikan gambar karakter Luffy 'One Piece'. Siapa sangka, Adinda Thomas kembali menunjukkan anime favorit terbarunya.

WowKeren - Adinda Thomas beberapa waktu lalu sempat mengunggah sebuah gambar karakter anime di laman akun Instagram pribadi. Ternyata, karakter anime itu adalah Luffy dari "One Piece". Sejak saat itu, banyak netizen mengetahui bahwa Adinda Thomas merupakan salah satu "Wibu" atau sebutan bagi penggemar anime Jepang.

Lantas baru-baru ini, Adinda Thomas kembali menunjukkan dirinya adalah penggemar anime Jepang. Melalui Instagram Story, Adinda Thomas membagikan boomerang yang memperlihatkan sebuah gambar karakter anime.

Ternyata, karakter anime itu adalah keluarga Tanjiro Kamado. Terlihat ada ayah dan ibu Tanjiro, adiknya bernama Nezuko Kamado dan adik-adiknya yang lain.

Bukan Cuma \'One Piece\', Adinda Thomas Ternyata Bucin Anime \'Demon Slayer\'

Instagram Story

Tampaknya, Adinda Thomas sedang menonton anime berjudul "Demon Slayer: Kimetsu no Yaiba" sambil bersantai. Namun sayang, Adinda Thomas tak memberikan keterangan lebih lanjut terkait unggahannya tersebut.


Sebelumnya, Adinda Thomas mengaku sangat menyukai "One Piece". Bahkan, Adinda Thomas bertanya-tanya bagaimana Eiichiro Oda bisa membuat karya keren seperti anime "One Piece".

"Tiap pagi bangun jam berapa sih,,, ko bisa bikin cerita bagus keren parah gileeeee," tulis Adinda Thomas di Instagram.

Eiichiro Oda atau yang akrab disapa Oda Sensei itu adalah pencipta "One Piece" yang menjadi mangaka sukses di Jepang. Ketika Oda masih kecil, ia selalu bermimpi menjadi bajak laut dan ingin menjadi seniman manga.

Di tahun 1997, Manga "One Piece" pertama kali terbit di majalah Shonen Jump dan jadi salah satu manga terpopuler di Jepang. Hingga saat ini, "One Piece" masih menemani para penggemar setia. Namun beredar kabar bahwa Oda Sensei berencana untuk mengakhiri cerita "One Piece" selama empat atau lima tahun ke depan.

(wk/dess)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait