Malu-malu, RM BTS Buat Kejutan Hadiri Premiere VIP 'Rebound'
Facebook/bangtan.official
Selebriti

Pada Senin (3/4) malam, RM BTS muncul di acara permiere VIP film 'Rebound'. Kehadiran tidak terduga itu membuat RM mendadak menjadi acara utama meski tak terlibat di dalam film.

WowKeren - RM BTS membuat penampilan kejutan dalam premiere VIP film "Rebound". Meski tidak termasuk pada jajaran pemain film, pemilik nama Kim Namjoon itu muncul di tengah-tengah para pemeran.

Pada Senin (3/4), RM tiba di premiere VIP "Rebound" yang akan segera tayang. Bahkan sebelum naik ke atas panggung, semua mata tertuju pada RM ketika pelantun "Wildflower" itu berjalan menuju area media.

Malu-malu, RM BTS Buat Kejutan Hadiri Premiere VIP \'Rebound\'

Source: Twitter

RM sendiri menghadiri acara tersebut atas undangan sutradara Jang Hang Joon yang muncul bersamanya dalam program "The Dictionary of Useless Human Knowledge". Bukan hanya RM, pemeran lain dalam program tersebut juga diundang.

Bersama dengan tamu acara televisi yang dipandunya, RM berada di atas panggung untuk mengambil foto. Mereka bahkan mengatur ulang posisi berdiri hingga rapper kelahiran 1994 itu berdiri di tengah semua orang.


Malu-malu, RM BTS Buat Kejutan Hadiri Premiere VIP \'Rebound\'

Source: Twitter

Selama berpose untuk media, RM tidak bisa menyembunyikan sikap malu-malunya. Bahkan ia menunjukkan pose imut sebelum turun dari panggung, memukau semua orang dengann visualnya yang natural.

Ketika foto-foto media RM dalam premiere VIP "Rebound"dibagikan, penggemar terpukau oleh gaya sang leader BTS dan betapa mudanya ia terlihat. Apalagi dalam acara itu, RM mengenakan pakaian kasual dan tanpa riasan seperti ketika naik ke atas panggung.

Sementara itu, RM telah resmi debut solo dengan album "INDIGO". Kala itu, ia mengundang 200 ARMY saja sebagai konten performance dan sukses bikin iri banyak penggemar. Baru-baru ini, lagu "Closer" featuring Mahalia dan Paul Blanco dirilis dalam bentuk MV berkolaborasi dengan film "Decision to Leave".

Saat ini, BTS tengah fokus pada kegiatan individu mereka. Rencananya, grup ini akan kembali beraktivitas bersama pada 2025 mendatang usai semua member menyelesaikan wajib militer. Setelah Jin mendaftar lebih dulu, terungkap J-Hope akan segera menyusul.

(wk/inta)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait