
'My Dearest' akan menjadi drama ketiga dimana aktris Lee Chung Ah beradu akting dengan aktor Nam Goong Min, setelah drama 'Awaken' dan 'One Dollar Lawyer'.
- Bertilia Puteri
- Senin, 28 Agustus 2023 - 09:56 WIB
WowKeren - Aktris Lee Chung Ah dikonfirmasi akan bergabung dalam drama "My Dearest". "My Dearest" akan menjadi drama ketika dimana Chung Ah beradu akting dengan aktor Nam Goong Min.
Sebagai informasi, "My Dearest" merupakan kisah melodrama tentang orang-orang yang berjuang untuk mendapatkan kembali kehidupan mereka setelah invasi Qing ke Joseon. Goong Min berperan sebagai tokoh utama misterius bernama Lee Jang Hyun.
Pada Senin (28/8), J Wide Company selaku agensi Chung Ah melaporkan bahwa sang aktris akan bergabung dengan para pemain "My Dearest". Chung Ah akan memerankan karakter wanita misterius yang memakai topeng biru.
Sang aktris bakan akan bertransformasi menjadi karakter pemburu tahanan Dinasti Qing yang berani namun murni. Karakter Chung Ah ini nantinya akan terlibat dengan Lee Jang Hyun yang diperankan oleh Goong Min.
Sebelumnya, Chung Ah dan Goong Min sudah dua kali terlibat dalam proyek drama bersama. Yang pertama adalah drama action-thriller "Awaken" pada 2021, dan yang kedua adalah drama legal-komedi "One Dollar Lawyer".
Kabar reuni Chung Ah dan Goong Min di "My Dearest" pun disambut hangat oleh penggemar. Beberapa berharap agar keduanya bisa menjadi tokoh utama dalam drama komedi romantis.
"Mba ini bestie banget sama nam goong min udh 3x se projek weeeh," komentar salah satu netizen. "3x project bareng Om Min. Awas aja kalo sad lagi," tambah netizen lain. "Sama goongmin lagi, awas aja sad ending lagi," timpal netizen lain.
"Ini bagus! Aku harap selanjutnya dia dapat memainkan peran utama bersama Nam Goong Min di drama romantis juga," tulis salah satu netizen. "Apa.. beri mereka drama sebagai pemeran utama daripada ini," tambah netizen lain. "Masukkan saja mereka ke dalam drama sebagai pemeran utama dan pasangan romantis, bukan sebagai cameo dan reuni singkat," komentar yang lain.
(wk/Bert)