7 Aksi Lee Young Ae Beri Bantuan ke Berbagai Negara Termasuk Palestina
Selebriti

Aktris veteran Lee Young Ae dikenal sebagai sosok berhati malaikat. Ia seringkali memberikan bantuan kepada orang-orang yang membutuhkan. Palestina dan deretan warna negara ini pernah menerima bantuan darinya.

WowKeren - Aktris veteran Lee Young Ae dikenal sebagai sosok berhati malaikat. Ia seringkali memberikan bantuan kepada orang-orang yang membutuhkan. Seperti belum lama ini. Young Ae menyumbangkan uang 50 juta Won atau sekitar Rp600 juta untuk anak-anak korban konflik di Gaza, Palestina.

Hal ini diketahui melalui pengumuman yang disampaikan oleh Palang Merah Korea lewat Twitter/X. Dalam keterangan resminya, aktris berusia 52 tahun itu berempati terhadap korban yang menderita dan berharap kontribusinya dapat membantu mereka yang membutuhkan.


Sumbangan tersebut akan digunakan untuk mengirimkan beberapa perlengkapan bantuan, termasuk perlengkapan medis, kepada anak-anak yang terkena dampak dengan bantuan Gerakan Palang Merah Internasional.

Dengan kebaikan hatinya ini, Young Ae seringkali menyumbangkan hartanya kepada orang-orang yang membutuhkan. Hebatnya, ia begitu peduli dengan musibah yang menimpa negara lain. Palestina dan deretan warga negara ini pernah menerima bantuan dari aktris "Jewel in the Palace" tersebut.

(wk/rosi)

1. Bantu Pemulihan Akibat Banjir Sri Lanka


Bantu Pemulihan Akibat Banjir Sri Lanka

Pada tahun 2017 silam, Sri Lanka sempat diterpa musibah banjir yang dahsyat. Ratusan korban meninggal akibat longsor lumpur dan hantaman banjir. Young Ae tergerak untuk membantu korban dan mendonasikan sebesar 56,2 juta won sekitar Rp675 juta jika ikut kurs saat ini.

Aktris "Inspector Koo" ini mendonasikan uangnya melalui Yayasan Korea untuk Penyandang Disabilitas dan meminta donasi tersebut untuk digunakan sebagai bantuan banjir dan untuk korban yang terluka atau disabilitas.

Young Ae ingin membantu upaya pemulihan dengan cara apa pun yang dirinya bisa. Kebaikan hati sang aktris ini pun dicantumkan dalam website resmi pemerintahan Sri Lanka.

2. Beria Bantuan Anak-anak Korban Konflik di Palestina


Beria Bantuan Anak-anak Korban Konflik di Palestina

Konflik Hamas Palestina dan Israel kembali memanas baru-baru ini. Hal tersebut menjadi perhatian dunia termasuk Young Ae dan menumbangkan hartanya. Artis yang berasal dari keluarga terpandang ini menyumbangkan uang 50 juta Won atau sekitar Rp600 juta untuk anak-anak korban konflik di Gaza, Palestina.

Sumbangan tersebut akan digunakan untuk mengirimkan beberapa perlengkapan bantuan, termasuk perlengkapan medis, kepada anak-anak terdampak dengan bantuan Gerakan Palang Merah Internasional.

3. Beri Sumbangan ke Ukraina


Beri Sumbangan ke Ukraina

Pada 2022 lalu, konflik yang melibatkan Rusia dan Ukraina tengah menjadi pusat perhatian dunia. Banyak publik figur yang prihatin atas konflik yang terjadi dan memutuskan untuk memberikan bantuan kepada Ukraina termasuk Young Ae.

Hal tersebut terungkap saat duta besar Ukraina Dmytro Ponomarenko membagikan surat dan cek senilai 100 juta won atau sekitar Rp1,1 miliar dari Young Ae. Dmytro Ponomarenko mengucapkan terima kasih akan kepedulian sang aktris kepada warganya.

Dalam surat yang diunggah saat itu, Young Ae menunjukkan keprihatinan terhadap konflik yang membuat warga Ukraina terluka dan ketakutan. Ia juga berharap perang akan berhenti dan perdamaian segera dibangun.

4. Bantu Selamatkan Bayi Pasangan Taiwan


Bantu Selamatkan Bayi Pasangan Taiwan

Pada tahun 2014 silam, Young Ae menyumbang sebesar 150 juta won yang apabila ikut kurs saat ini jumlahnya sekitar Rp1,8 miliar kepada pasangan Taiwan yang melahirkan di Korea. Saat itu, mereka mengalami kecelakaan, dan wanita Taiwan tersebut yang sedang hamil tujuh bulan mulai menunjukkan tanda-tanda persalinan prematur.

Sang ibu hamil di diantar ke rumah sakit di Seoul, namun pasangan tersebut segera diberitahu bahwa bayinya harus menjalani beberapa operasi agar dapat bertahan hidup. Hal ini menimbulkan masalah karena pasangan tersebut tidak mampu membayar prosedur yang mahal.

Young Ae yang mendengar situasi tersebut membantu pasangan tersebut dengan membayar tagihan rumah sakit yang bernilai miliaran. Semua dilakukan secara rahasia namun rumor tantang Young Ae yang membantu pasangan Taiwan merebak.

Hingga akhirnya pasangan ini mengetahuinya dan mereka terharu. Pasangan ini menangis dan mengungkapkan rasa terima kasih mereka yang sebesar-besarnya kepada Young Ae. Outlet media Taiwan pun langsung memberitakan aksi mulia sang aktris.

5. Konsisten Bantu Iran


Konsisten Bantu Iran
Instagram/leeyoungae0824

Young Ae juga memberikan bantuan sebelumnya kepada Iran yang terkena gempa bumi di tahun 2017 serta Pohang, Korea Selatan. Ia menyumbangkan 106 juta won atau sekitar Rp1,5 miliar jika ikut kurs saat ini.

Yayasan Korea untuk Penyandang Disabilitas yang berbasis di Seoul mengatakan sekitar setengah dari uang tersebut akan digunakan untuk korban gempa di Iran, dan menambahkan bahwa pihaknya telah mengirimkan sumbangan aktris tersebut ke Kedutaan Besar Iran di Seoul.

Bantuan Young Ae kepada Iran tidak sampai di sana. Ia pernah memberi bantuan terkait COVID-19 kepada negara di Timur Tengah tersebut.

6. Donasi Terhadap Tragedi Kebakaran Hutan di Hawaii


Donasi Terhadap Tragedi Kebakaran Hutan di Hawaii

Young Ae menyumbangkan 50 juta won atau sekitar sekitar Rp600 juta untuk bantuan kebakaran hutan di pulau Maui, Hawaii. Palang Merah Korea  mengumumkan bahwa sang aktris menyampaikan surat penghiburan dan sumbangan untuk kegiatan bantuan darurat bagi korban kebakaran di sana.

Donasi yang diberikan oleh aktris tersebut digunakan untuk memulihkan daerah yang terkena dampak dan mendukung para korban melalui Palang Merah Amerika, yang aktif di daerah tersebut.

7. Aktif Bantu Saudara di Korea Selatan


Aktif Bantu Saudara di Korea Selatan
Instagram/leeyoungae0824

Young Ae peduli kepada korban di berbagai negara apalagi terhadap mereka yang menderita kesusahan di negerinya sendiri. Ia terus berbuat baik kepada warga Korea yang sedang ditimpa musibah. Mulai dari membantu korban tragedi Itaewon, kebakaran di Desa Guryong, kerusakan akibat banjir di Chungcheong, COVID-19, dan masih banyak lagi.

Diketahui Young ae menjadi salah satu aktris dengan bayaran termahal.  Ia menghasilkan pundi-pundi uang dari model, akting, BA, butik serta bisnis kosmetik. Namun tak hanya bergantung kepada dunia hiburan,  Young Ae juga membuka bisnis.

Young Ae menggunakan kemampuan finansialnya dengan bijak dengan gencar memberikan sumbangan kepada mereka yang membutuhkan. Tak heran apabila ia dijuluki sebagai ibu peri.

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait