10 Obat Rumahan dari Bahan Alami untuk Mengobati Gatal dan Iritasi pada Kulit
Health

Gatal-gatal dapat diatasi dengan berbagai bahan alami yang mudah ditemukan ini.

WowKeren - Setiap orang pasti pernah mengalami gatal-gatal baik di bagian tubuh tertentu maupun seluruh tubuh. Gatal-gatal merupakan kondisi di mana terdapat rasa tidak nyaman pada kulit yang memicu penderitanya melakukan garukan.

Gatal pada kulit dapat disertai dengan ruam yang kemerahan, benjolan, lecet, bintik-bintik serta kulit kering bersisik dan pecah-pecah. Rasa ingin menggaruk bagian tubuh ini dapat berlangsung sebentar maupun lama.


Penyebabnya sendiri beragam. Mulai dari kulit kering, eksim, reaksi alergi, paparan sinar matahari, infeksi, serta gigitan atau sengatan serangga. Penyebab lainnya adalah penyakit kronis seperti penyakit hati, gagal ginjal, diabetes mellitus, anemia defisiensi besi, gangguan tiroid, serta kanker seperti leukemia dan limfoma.

Nah, untuk mengatasi gatal-gatal, banyak bahan alami yang bisa kalian manfaatkan, lho. Untuk mengetahui lebih lanjutnya, simak di sini, ya.

(wk/nris)

1. Kulit Pisang dapat Mengobati Gatal


Kulit Pisang dapat Mengobati Gatal

Siapa yang menyangka kulit pisang dapat meredakan rasa gatal pada kulit. Pasalnya, kulit pisang mengandung histamin, megnesium, vitamin C edan E yang dapat membantu mengatasi gatal-gatal. Jadi, kalian tak perlu repot membeli salep ke dokter.

Caranya juga sangat mudah. Kalian hanya perlu mengoleskan bagian dalam kulit pisang pada area tubuh yang gatal. Setelah itu, diamkan selama 10 hingga 15 menit kemudian bilas dengan air hangat. Lakukan hal ini secara rutin.

2. Manfaat Lidah Buaya untuk Kulit Iritasi


Manfaat Lidah Buaya untuk Kulit Iritasi

Khasiat lidah buaya memang sudah tidak diragukan lagi. Tumbuhan ini rupanya memiliki zat anti inflamasi yang dapat membantu menenangkan rasa gatal sekaligus sensasi terbakar pada kulit eksim. Apalagi sifat anti mikroba lidah buaya dapat mencegah infeksi kulit lebih lanjut. Dengan menggunakan lidah buaya, kulit juga dapat terhidrasi.

Untuk penggunaannya, kalian dapat memotong daun lidah buaya dan peras gel atau getah yang terkandung. Kemudian oleskan pada kulit yang gatal dan biarkan hingga terserap. Setelah kering, bilas dengan air hangat, ya. Lakukan hal ini secara rutin saat rasa gatal menyerang kembali.

3. Kompres dengan Air dan Minyak Kamomile


Kompres dengan Air dan Minyak Kamomile

Kamomile paling populer digunakan sebagai teh. Rupanya, bunga ini memiliki kandungan zat aktif azulene yang bersifat anti alergi sehingga ekstrak kamomile dalam bentuk minyak dapat digunakan untuk mengatasi iritasi kulit, gatal akibat alergi, eksim bahkan jerawat.

Cara menggunakannya dengan memasukkan beberapa tetes minyak kamomile pada satu baskom air hangat. Kemudian ambil kain berish dan masukkan dalam air tersebut. Peras kain tersebut kemudian kompreskan pada bagian kulit yang gatal.

4. Atasi Kulit Gatal atau Iritasi dengan Minyak Kelapa


Atasi Kulit Gatal atau Iritasi dengan Minyak Kelapa

Minyak kelapa memiliki khasiat anti jamur, anti bakteri, antimikroba dan antioksidan. Bahan alami satu ini juga memiliki kandungan asam laurat, vitamin K dan E yang membantu memerangi gatal serta menghasilkan efek sejuk di kulit.

Nah, untuk minyak kelapa, kalian tidak perlu mencampurkannya dengan air hangat. Kalian bisa langsung mengoleskan minyak kelapa pada kulit yang terasa gatal. Atau cara lainnya adalah dengan mengonsumsi 2 hingga 4 sendok makan minyak kelapa setiap hari.

5. Gunakan Oatmeal untuk Mengobati Rasa Gatal


Gunakan Oatmeal untuk Mengobati Rasa Gatal

Oatmeal mengandung zat avenanthramides yang dapat mengurangi peradangan. Kandungan ini yang membuat oat meal dapat digunakan sebagai obat gatal dan iritasi. Oatmeal juga mengandung senyawa yang bersifat antiinflamasi dan antigatal .

Penggunaan oatmeal mudah, kok. Kalian hanya perlu mencampurkannya dengan air hingga menjadi pasta. Kemudian oleskan pada bagian tubuh yang gatal atau iritasi dan diamkan sejenak. Selain itu, kalian dapat membungkus oatmeal kering dalam kain tipis. Kemudian rendam dalam bak mandi selama 15 menit. Gunakan air tersebut untuk mandi. Cara ini diyakini mampu menghambat sinyal nyeri dan gatal dalam tubuh.

6. Khasiat Daun Kemangi Menghilangkan Gatal


Khasiat Daun Kemangi Menghilangkan Gatal

Daun kemangi mengandung zat anti-gatal yang disebut kapur barus dan thymol. Dengan menggunakan daun ini, kalian dapat mengurangi keinginan untuk menggaruk bagian tubuh yang terasa gatal.

Umntuk menggunakan daun kemangi sebagai obat gatal, kalian harus menghancurkannya terlebih dahulu. Setelah itu, gosokkan langsung pada kulit yang gatal.

7. Oleskan Kunyit Pada Kulit Gatal


Oleskan Kunyit Pada Kulit Gatal

Sebuah studi yang diterbitkan oleh Journal of Drugs in Dermatology pada tahun 2010 silam menyebutkan bahwa kunyit dapat digunakan sebagai alternatif obat eksim akibat kandungan antioksidannya. Kandungan curcumin di dalamnya memiliki sifat antiinflamasi dan bakterisida yang membantu mengobati peradangan dan gatal kulit.

Campurkan setengah sendok teh kunyit dan susu secukupnya. Kemudian oleskan campuran tersebut pada kulit yang gatal dan iritasi sebanyak dua kali sehari. Atau kalian bisa mengonsumsi langsung air rebusan kunyit.

8. Lemon Ampuh Atasi Rasa Gatal


Lemon Ampuh Atasi Rasa Gatal

Lemon juga dapat digunakan untuk mengatasi gatal dan iritasi, lho. Tapi mungkin akan terasa sedikit perih dan menyengat. Rasa perih tersebut muncul karena lemon sedang mengobati peradangan di bawah kulit kalian.

9. Coba Gunakan Peppermint untuk Mengobati Iritasi


Coba Gunakan Peppermint untuk Mengobati Iritasi

Peppermin rupanya juga dapat menghilangkan rasa gatal pada kulit, lho. Hal ini disebabkan sensasi dingin tumbuhan ini sehingga menurunkan pembengkakan dan peradangan.

Penggunaannya sama dengan daun kemangi. Kalian harus menghaluskannya terlebih dahulu kemudian gosok pada kulit yang gatal .

10. Kompres Es Batu untuk Mengurangi Rasa Gatal


Kompres Es Batu untuk Mengurangi Rasa Gatal

Selain bahan-bahan alami di atas, satu lagi yang mudah ditemukan adalah es batu. Suhu dingin akan mempengaruhi saraf penyebab gatal dan terkadang mampu melambatkan  sehingga dapat meredakan rasa gatal.

Kalian dapat memasukkan es batu ke dalam kain tipis. Kemudian tempelkan atau gosokkan pada kulit yang terasa gatal atau iritasi. Kalian juga bisa menyiramkan air bersuhu dingin pada kulit secara langsung, kok.

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait