Jarang Nge-Tweet, Taylor Swift Malah Jadi Pengguna Twitter Paling Berpengaruh
Getty Images/Kevin Winter
Selebriti

Taylor didapuk sebagai pengguna Twitter paling berpengaruh tahun ini meskipun hanya mengunggah cuitan sebanyak 13 kali.

WowKeren - Popularitas Taylor Swift tentunya sudah tak dapat diragukan lagi. Seperti pada bulan Oktober lalu, dimana cuitan kontroversialnya terkait pemilu paruh waktu Amerika Serikat justru mampu mendorong naiknya jumlah pemilih.

Hal ini diungkapkan oleh pengelola laman Vote.org selaku lembaga nirlaba yang mengadvokasikan pemilih untuk menggunakan hak suaranya mencatat ada pertambahan pendaftaran. "Kami hampir mendapatkan 65 ribu pendaftaran hanya dalam 24 jam usai unggahan Taylor Swift muncul," kata Kamari Guthrie, direktur komunikasi lembaga tersebut kepada BuzzFeed News.

Kini, kekasih Joe Alwyn tersebut kembali menunjukkan seberapa besar pengaruh popularitasnya pada platform lain. Dilansir NME pada Jumat (30/11), Taylor baru saja dinobatkan sebagai Most Influential Twitter User 2018, alias pengguna Twitter paling berpengaruh tahun ini.

Menariknya, pelantun "Look What You Made Me Do" ini mampu meraih predikat tersebut padahal tergolong tak aktif di Twitter. Bahkan sepanjang tahun ini, Taylor tercatat hanya pernah mengunggah 13 cuitan saja secara total.


Taylor sendiri mendapat skor influencer yang gemilang yakni dengan angka 98 dari 100. Angka tersebut pun mengantarkan penyanyi asal Pennsylvania ini ke puncak daftar Most Influential Twitter User 2018.

Data ini diperoleh dari perusahaan analis media sosial, Brandwatch yang merilis daftar tahunan influencer teratas Twitter pada Rabu (28/11) lalu. Menurut Brandwatch, penilain ini dilihat berdasarkan keterlibatan antara akun netter individu dengan sang artis, ditambah dengan penghitungan metrik Twitter lainnya.

Data tersebut diinterpretasikan oleh jurnalis data Brandwatch, Gemma Joyce yang menyebut bahwa Taylor dan Justin Bieber adalah bintang global yang mampu menciptakan keterlibatan tinggi, meskipun keduanya tak begitu aktif menggunakan Twitter.

Di sisi lain, beberapa nama selebriti lain yang mengekor di belakang Taylor dalam daftar Most Influential Twitter User ini di antaranya adalah Katy Perry, Kim Kardashian, Demi Lovato, serta Ellen DeGeneres. Sedangkan untuk kategori selebriti pria, selain Justin Bieber ada pula Liam Payne, Donald Trump, Barack obama, serta Cristiano Ronaldo.

(wk/luth)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait
Berita Terbaru