Ahok Tanpa Puput di Jamuan Keluarga, Roy Kiyoshi Peringatkan Ancaman Pisah Gara-Gara Sifat Asli?
Selebriti

Roy meminta Ahok dan Puput tetap berhati-hati meski keduanya diyakini serius untuk menikah.

WowKeren - Kisah asmara Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok dengan Puput Nastiti Devi masih jadi sorotan. Netter penasaran lantaran Ahok dikabarkan akan menikahi Puput bulan ini.

Jelang rencana pernikahan Ahok dan Puput, momen kumpul keluarga sempat jadi sorotan. Netter penasaran dengan kursi kosong diantara Ahok dan ibundanya.

Netter kepo dan penasaran apakah kursi tersebut untuk Puput. Namun adik Ahok, Harry Tjahaja Purnama, memberikan jawaban mengejutkan.

"Soal Kursi Kosong ?!? Kita waktu makan, saudara, teman, semua boleh duduk selama ada kursi kosong kurang kursipun di sediakan. Yg photo mbak di dapur loh," kata Harry.

Bukan cuma masalah kursi, kisah cinta Ahok dan Puput juga membuat publik penasaran. Banyak yang masih berharap kalau Ahok sebaiknya rujuk dengan sang istri, Veronica Tan.

Menariknya, peramal sekaligus host Roy Kiyoshi menilai adanya kecocokan antara Ahok dan Puput. Keduanya diprediksi bisa saling mengisi satu sama lain.

"Menurut saya mereka bisa bersatu," kata Roy. "Dan saya melihat foto mereka berdua sebenarnya memang ada chemistry dan ada aura positif dari si perempuannya. Dan kemudian BTPnya juga."

Namun Roy mengingatkan keduanya untuk berhati-hati karena masih berpotensi bakal pisah. Meski begitu, Roy menilai pemicunya bukan karena watak keduanya yang keras tetapi faktor lain.

"Masalah keras dua-duanya keliatan sih memang keras, tetapi mereka terus berusaha untuk mengisi satu sama lain," lanjut Roy. "Hanya saja mereka bisa berpisah gara-gara omongan orang. Namun, ya balik lagi saya bilang pola pikir masyarakat itu membuat jadi opini publik dan membuat mereka jadi sedikit stres gara-gara itu. Itu menjadi hambatan kalo lama-lama itu dipikirin sebenarnya. Itu agak bahaya sih buat hubungan mereka jadi putus."

(wk/riaw)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait
Berita Terbaru