Kevin Feige Sebut 'Avengers: Endgame' Benar-Benar Jadi Akhir Bagi Tim Avengers
Getty Images
Film

Kevin Feige menegaskan bahwa keputusan untuk meletakkan kesimpulan pada film 'Avengers: Endgame' sudah dipikirkan matang-matang oleh pihak Marvel Studios.

WowKeren - "Avengers: Endgame" memang dipastikan menjadi proyek penutup dari fase ketiga Marvel Cinematic Universe (MCU). Tak hanya itu, seri lanjutan "Avengers: Infinity War" ini juga bakal menjadi kesimpulan dari 22 film MCU sebelumnya.

Menjadi puncak dari 10 tahun perjalanan franchise MCU, tentunya tak heran apabila banyak penggemar yang menduga bahwa ada sejumlah karakter yang bakal tewas di film ini. Terlebih, duo sutradara Anthony dan Joe Russo memastikan jika seri terakhir "The Avengers" ini akan menekankan sisi emosional.

Menanggapi hal ini, Kevin Feige selaku Bos Marvel Studios pun akhirnya buka suara. Secara mengejutkan, Kevin menegaskan bahwa "Avengers: Endgame" memang akan menjadi akhir bagi tim Avengers. "Kami ingin ada akhir yang pasti. Ada perkataan yang luar biasa yang dikatakan Robert Downey Jr. dalam film: 'Bagian dari perjalanan adalah akhir.' Itulah arti 'Endgame'," ungkap Kevin dilansir Variety pada Rabu (17/4).


Tentu saja pernyataan Kevin ini seakan membenarkan teori tentang kematian sejumlah karakter nantinya. Jika hal ini benar adanya, maka keputusan tersebut akan mengandung risiko besar bagi kelangsungan Marvel Studios. Apalagi selama ini seri "The Avengers" merupakan yang paling populer dari franchise MCU.

Meski demikian, Kevin mengklaim bahwa keputusan untuk meletakkan kesimpulan pada film "Avengers: Endgame" sudah dipikirkan matang-matang oleh pihak studio. Bahkan Marvel Studios siap untuk meninggalkan penggemar yang menginginkan lebih banyak cerita Avengers, daripada membuat mereka merasa bosan dengan karakter-karakter yang ditampilkan.

Di sisi lain, "Avengers: Endgame" sendiri dipastikan menjadi film MCU dengan durasi terlama. Co-sutradara Joe Russo yang menggarap film ini menegaskan bahwa film ini memiliki runtime sepanjang 3 jam 58 detik.

Joe juga menegaskan jika mereka sangat berkomitmen pada sisi emosional yang ingin diperlihatkan dalam film "Avengers: Endgame" nanti. "Saudaraku (Anthony) dan aku benar-benar berkomitmen pada pertaruhan emosional. Ketika kau memiliki plot yang luas dengan banyak karakter dan pertaruhan emosional, diperlukan waktu untuk bernapas secara emosional," ungkap Joe.

(wk/luth)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait