Taruna Akmil Keturunan Prancis Enzo Zenz Allie Diterpa Isu HTI, Mahfud MD: TNI Kecolongan
Nasional

Selain itu, Mahfud juga menyarankan agar TNI sebaiknya memberhentikan Enzo saja. Pasalnya, Enzo diduga tidak memenuhi prasyarat untuk menjadi bagian dari TNI sejak awal.

WowKeren - Akhir-akhir ini, nama taruna Akademi Militer (Akmil) keturunan Prancis, Enzo Zenz Allie, tengah ramai dibahas. Pasalnya, Enzo dituding terkait dengan Hizbut Tahrir Indonesia (HTI) usai fotonya membawa bendera tauhid viral di media sosial.

Isu ini pun ditanggapi oleh mantan Ketua Mahkamah Konstitusi (MK), Mahfud MD. "(TNI) kecolongan menurut saya," tutur Mahfud di Yogyakarta pada Jumat (9/8).

Menurut Mahfud, TNI kecolongan lantaran meloloskan Enzo masuk ke Akmil. Tak hanya itu, Enzo juga diwawancara langsung oleh Panglima TNI Hadi Tjahjanto.

"TNI itu kan lembaga yang dikenal ketat ya, dikenal ketat tahu rekam jejak, kakeknya (Enzo) siapa, kegiatannya apa, ternyata ini lolos di Akmil," jelas Mahfud. "Sampai diberi penghargaan kehormatan khusus oleh Panglima, diajak wawancara khusus."

Setelah nama Enzo viral, muncul informasi di media sosial yang mengaitkannya dengan HTI. Oleh sebab itu, sosok Enzo mendapat reaksi keras dari publik.


"(Entah lolosnya Enzo) berbahaya atau ndak, tetapi (TNI) kecolongan, gitu aja," terang Mahfud. "Seakan-akan tidak tahu bahwa anak ini luar biasa, artinya di gerakan-gerakan yang berbau radikal, ibunya juga bagian dari itu, masak ndak tahu."

Selain itu, Mahfud juga menyarankan agar TNI sebaiknya memberhentikan Enzo saja. Pasalnya, Enzo diduga tidak memenuhi prasyarat untuk menjadi bagian dari TNI sejak awal.

"Kalau menurut saya iya dong (dicopot). Menurut saya (Enzo) tidak memenuhi syarat awal itu, melanggar prasyarat kalau memang gerakannya seperti itu," pungkas Mahfud. "Tapi terserah TNI lah mau diapain. Saya kira yang bersangkutan juga tidak akan kerasan."

Di sisi lain, isu mengenai Enzo ini juga telah ditanggapi langsung oleh Menteri Pertahanan Ryamizard Ryacudu. Menurut Ryamizard, sosok Enzo harus diidentifikasi lebih dalam oleh TNI. Apabila foto tersebut ada kaitannya dengan khilafah, maka Ryamizard meminta agar Enzo diberhentikan.

"Kalau benar saya suruh berhentiin," tegas Ryamizard di Kompleks Istana Kepresidenan pada Rabu (7/8). "Makanya dicek dulu, kalau dia benar-benar khilafah, ya enggak ada urusan (berhentikan)."

(wk/Bert)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait