Jokowi Beri Bocoran Soal Menteri, Foto 'Kekinian' Justru Bikin Salah Fokus
Instagram/jokowi
Nasional

Susunan Kabinet Kerja Jilid II yang akan mendampingi Jokowi-Ma'ruf terus dinantikan masyarakat. Lewat unggahannya, Jokowi pun meminta masyarakat untuk bersabar hingga hari pelantikannya.

WowKeren - Tiga hari lagi sedianya Joko Widodo akan dilantik menjadi Presiden RI terpilih untuk periode 2019-2024. Masyarakat tentu menantikan kiprah presiden petahana ini untuk lima tahun ke depan.

Tak hanya kiprah Jokowi, bersama KH Ma'ruf Amin sebagai wakilnya, kinerja Kabinet Kerja Jilid II pun juga menjadi magnet bagi masyarakat. Susunan kabinet yang akan mendampingi Jokowi untuk lima tahun ke depan pun terus dinantikan masyarakat. Tak ayal berbagai bocoran di dunia maya pun selalu diramaikan masyarakat.

Menanggapi hal tersebut, Jokowi pun angkat bicara. Lewat unggahan Instagram-nya, Jokowi pun meminta masyarakat untuk tetap bersabar menanti hingga pihaknya mengabarkan sendiri perihal susunan kabinet.

"Siapa-siapa yang akan membantu saya di pemerintahan nanti? Sabarlah," tulis Jokowi sebagai caption unggahannya. "Indonesia ini tak berkekurangan orang-orang hebat dan mampu memimpin kementerian dan lembaga, dan bersedia untuk mengabdi kepada bangsa ini."

Postingan ini pun langsung diramaikan oleh warganet. Namun bukannya memerhatikan informasi yang disampaikan Jokowi, warganet justru salah fokus pada foto yang diunggah.


Pasalnya Jokowi mengunggah potret gagang telepon dengan filter warna hitam putih. Potret itu pun dilengkapi dengan kutipan "Sabar! Sebentar lagi...".

Banyak warganet yang menilai potret ini "kelewat kekinian" untuk diunggah oleh seorang kepala negara. Pemilihan obyek gagang telepon ini juga sukses memancing komentar kocak, seperti seorang warganet yang meninggalkan nomor telepon dengan harapan bisa dipilih sebagai menteri.

Jokowi Beri Bocoran Soal Menteri, Foto \'Kekinian\' Justru Bikin Salfok

Instagram

Di sisi lain, Jokowi pun kembali menegaskan bahwa susunan kabinet sudah rampung. Nantinya jajaran para menteri dan kepala lembaga itu akan diumumkan segera setelah ia dilantik.

"Saya telah menerima beberapa versi 'bocoran' nama-nama menteri kabinet untuk pemerintahan periode 2019-2024," tulisnya, dilengkapi dengan emoji tertawa. "Saya sendiri membacanya dengan antusias kalau-kalau itu benar adalah bocoran."

"Yang jelas, susunan kabinet untuk pemerintahan periode mendatang sudah rampung," imbuhnya. "Saya akan umumkan segera setelah pelantikan Presiden dan Wakil Presiden RI 2019-2024 pada 20 Oktober, bisa di hari yang sama, atau setelahnya."

(wk/elva)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait