Ahn Yujin Putuskan Berhenti Sekolah Demi IZ*ONE, Begini Kata Netizen
Selebriti

Seorang sumber dari Off The Record Entertainment mengatakan kalau Ahn Yujin telah berhenti sekolah. Keputusan ini diambilnya bersama orangtua setelah berbagai pertimbangan.

WowKeren - Ahn Yujin IZ*ONE sebelumnya tercatat sebagai siswi School of Performing Arts Seoul (SOPA). Tak sedikit para idol yang memilih bersekolah serta menjadi alumni di sekolah khusus seni dengan seragam beragam kuning ini.

Hari ini, Jumat (25/10), seorang sumber dari Off The Record Entertainment mengatakan kalau Ahn Yujin telah berhenti sekolah. Keputusan ini diambil pelantun "La Vie en Rose" itu dan orangtuanya setelah berbagai pertimbangan mengingat situasi Ahn Yujin saat ini yang harus menjalani kegiatan promosi bersama IZ*ONE.

"Kami memutuskan untuk mengambil jalur belajar sendiri, home-scholling dan nantinya mengambil ujian kualifikasi untuk level pendidikannya agar diakui," kata sumber tersebut. "Kami menghormati keinginan Ahn Yujin dan orangtuanya dan akan melakukan yang terbaik untuk mendukungnya sepenuh hati agar dia bisa mencapai impiannya."

Keputusan Ahn YUjin untuk berhenti sekolah ini tentu saja menjadi perhatian netizen, mengingat pendidikan begitu diutamakan di Korea. Berbagai komentar pun dilontarkan netizen menanggapi keputusan idol yang debut pada 2018 itu.

"Bagus untuknya. Ijazah sekolah menengah hanyalah selembar kertas yang tidak berguna bagi sebagian besar karir, terutama karir selebriti. Mungkin lebih baik baginya untuk menginvestasikan waktu yang dihabiskannya di sekolah dalam karirnya."


"Seorang selebriti akan baik-baik saja dalam hidup tanpa ijazah SMP atau SMA, tetapi orang biasa akan diperlakukan rendah dalam masyarakat tanpa itu... Dan kalian para calon selebriti, tolong setidaknya dapatkan ijazah SMA alih-alih ingin berhasil."

"Aku masih berpikir kau perlu pendidikan dasar meskipun kuliah bisa menjadi pilihan."

"Mungkin lebih baik baginya untuk mengikuti ujian kesetaraan daripada sekolah tapi terus bolos."

"Tujuan dari lulus adalah masuk ke perguruan tinggi yang baik dan mendapatkan pekerjaan yang baik... Dia sudah mendapatkan pekerjaan dan menghasilkan uang lebih banyak daripada rata-rata orang, SMA mungkin dia perlukan."

"Setidaknya pertimbangkan untuk kuliah! Semua orang yang berkomentar di sini tidak memiliki kepentingan dalam hidupmu sehingga mereka akan mengatakan tidak apa-apa untuk mengakhiri pendidikanmu di SMA tetapi mereka tidak akan pernah membiarkan anak perempuan mereka sendiri putus sekolah. Ini akan memengaruhi peluangmu untuk menikah di kemudian hari. Silakan melanjutkan ke perguruan tinggi dan terus belajar."

(wk/dewi)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait