Anak Dipenjara Karena Kasus Senpi Ilegal, Ayu Azhari Dapat Inspirasi Jualan Kopi
Instagram/ayukhadijahazhari
Selebriti

Sang anak telah mendekam di dalam penjara karena terlibat kasus perdagangan senjata api (senpi) ilegal, kini Ayu Azhari mengaku langsung dapat inspirasi jualan kopi.

WowKeren - Ayu Azhari sedang dihadapkan dengan masalah berat yang menimpa sang putra, Axel Djody Gondokusumo. Axel telah ditangkap oleh pihak kepolisian akibat terlibat penjualan senjata api (senpi) ilegal.

Kini, Axel telah mendekam di penjara sejak ditangkap pada akhir bulan Desember 2019 lalu. Sebagai seorang ibu, tentunya Ayu merasa sedih melihat sang anak harus mendekam di penjara. Meski begitu, ia mengaku bersyukur Axel telah mengambil hikmah dan sisi positif dari permasalahan yang menimpa.

Tidak ingin terus berkubang dalam perasaan sedih, kakak Sarah Azhari ini baru saja meluncurkan salah satu merek kopi dari bisnis miliknya yang bernama "Khadijah Coffee, Coffee for Wisdom". Ia mengungkapkan jika mendapat inspirasi berjualan kopi setelah anak keduanya, Sean Azad mengeluhkan berbagai pemberitaan publik terhadap keluarganya.

"Jadi ini kopi Khadijah (inspirasinya) datang dari statement anak saya," kata Ayu Azhari saat ditemui di kawasan Kemang, Jakarta Selatan pada Rabu (29/1). "Sean yang lagi di Finland (Finlandia) mengatakan keprihatinan dia dengan adanya masalah Axel."


Ayu bercerita jika dirinya langsung memberikan pengertian pada anak keduanya tersebut akan menyikapi segala pemberitaan negatif tersebut dengan cerdas. Bahkan, menurutnya segala pemberitaan tersebut dapat membuka berbagai inspirasi tentang peluang usaha seperti yang dilakukannya saat ini.

"Saya bilang, sekarang bagaimana kita menyikapi itu dengan cerdas, kan sekarang zaman digital semua bisa," kata Ayu bijak. "Jadi bisa counter, bisa memunculkan diri, usaha dan berkreatif untuk masalah yang dihadapi."

Istri dari musisi Mike Tramp ini lantas mengibaratkan minum kopi bagaikan proses hidup. Ia mengatakan jika takaran dalam membuat kopi itu layaknya manusia yang harus bijak dalam menakar hidupnya agar dapat terus dinikmati. Oleh sebab itu, ia memandang permasalahan sang anak saat ini merupakan pintu rejeki baginya.

"Kita sesuaikan jadi coffee for wisdom, kita sendiri yang bisa mengukur. Sama halnya dengan hidup, ada saatnya saya bisa berjumpa dengan teman-teman media, ada saatnya saya menutup diri saya belum siap," tutur Ayu Azhari. "Jadi ada hal-hal yang memang sifat bijaksana itu perlu ditanamkan pada diri kita masing-masing dan saya belajar bijaksana dari minum kopi."

"Kadang menurut saya masalah adalah pintu rezeki buat saya, karena ada masalah saya jadi banyak dihubungi teman lama yang udah melupakan saya," sambung wanita usia 50 tahun ini. "Teman-teman media juga mencari saya lagi."

(wk/lian)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait
Berita Terbaru