Bu RT Ikut Jadi Saksi Sidang Vicky Prasetyo, Fakta Mengejutkan Terbongkar
Instagram/vickyprasetyo777
Selebriti

Vikcy Prasetyo kembali menjalani sidang kasus pencemaran nama baik terhadap mantan istrinya, Angel Lelga. Istri dari ketua RT pun ikut hadir sebagai saksi dan memberikan pernyataan tak terduga.

WowKeren - Sidang kasus kasus pencemaran nama baik yang dilaporkan Angel Lelga kepada Vicky Prasetyo kembali digelar. Nani Puspita selaku istri ketua RT ikut dihadirkan untuk menjadi saksi dalam persidangan tersebut.

Dalam kesaksiannya, Nani Puspita mengaku tidak pernah menjalani BAP (berita acara pemeriksaan) di tingkat kepolisian. Pada saat itu Nani mengaku hanya diminta untuk membubuhkan tanda tangan saja.

"Saya datang tinggal tanda tangan, tapi saya sudah dikasih BAPnya ‘ini bu’ udah gitu aja," ucap Nani Puspita kepada Majelis Hakim dilansir dari Matamata.com. "Nggak ada tanya jawab. Saya dateng suruh nunggu nggak lama dia ngetik dia kasih saya."

Nani Puspita kemudian juga menegaskan bahwa dirinya tidak pernah ditanya dengan detail mengenai penggerebekan yang dilakukan Vicky Prasetyo di rumah Angel Lelga. Aksi penggerebekan itu terjadi pada 19 November 2018.


"Dia ngetik nggak nanya gimana gimana cuman nanya jam dan hari apa, nanya soal itu (niat mempermalukan) nggak ada," tegas Nani Puspita.

Seperti yang sudah diketahui, Angel Lelga melaporkan sang mantan suami, Vicky Prasetyo ke polisi atas tuduhan pencemaran nama baik. Laporan tersebut didasarkan oleh aksi Vicky Prasetyo yang menuding Angel Lelga telah melakukan perzinahan.

Semua bermula saat Vicky Prasetyo menggerebek rumah Angel Lelga. Dalam penggerebekan itu, Vicky prasetyo menemukan perempuan yang kala itu masih berstatus sebagai istrinya tersebut tengah berduaan dengan Fiki Alman.

Vicky Prasetyo pun berang dan langsung melaporkan mereka ke polisi dengan pasal perzinaan. Sayangnya kasus dihentikan karena dianggap tidak ada bukti yang mumpuni.

Akhirnya, Angel Lelga pun balik melaporkan Vicky Prasetyo dengan tuduhan melakukan pencemaran nama baik. Laporan itu pun diproses hingga berujung penahanan Vicky Prasetyo. Kini, kasus pencemaran nama baik tersebut masih terus bergulir di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan. Selam sidang berlangsung, Vicky Prasetyo diketahui ditahan di Rumah tahanan Salemba.

(wk/amel)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait