Dituding Pernah Lakukan Bullying Pada Staf Kerajaan, Meghan Markle Siap Lawan Buckingham Palace
Selebriti

Meghan Markle menampik tudingan pernah melakukan bullying terhadap staf kerajaan Inggris. Meghan mengaku siap bertempur dengan Buckingham Palace untuk membuktikan pengakuannya.

WowKeren - Pasangan selebriti Meghan Markle dan anggota kerajaan Inggris Pangeran Harry kerap mendapatkan sorotan masyarakat dari berbagai belahan dunia. Bukan rahasia umum lagi bila Pangeran Harry dan Meghan telah memutuskan untuk tak lagi menjadi bagian dari bangsawan Inggris dan memilih untuk menetap di Amerika.

Beberapa waktu yang lalu, Pangeran Harry dan Meghan juga sukses membuat publik syok dengan sejumlah pernyataan keduanya mengenai kerajaan Inggris melalui wawancara bersama Oprah Winfrey. Akibat wawancara tersebut, anggota kerajaan Inggris ramai menerima kecaman sebagai keluarga yang rasis.

Terkait hal tersebut, Ratu Elizabeth II pun dikabarkan berusaha dengan keras untuk mengembalikan nama baik kerajaan Inggris di mata dunia. Duke of Cambridge, Pangeran William juga dilaporkan marah dan kecewa atas wawancara Meghan dan Pangeran Harry bersama Oprah.

Usai wawancara tersebut, sederet tudingan serta skandal baru mulai bermunculan baik untuk Meghan dan Pangeran Harry maupun keluarga kerajaan Inggris. Seperti skandal yang menuding Meghan telah melakukan bullying kepada sejumlah staf kerajaan sewaktu masih tinggal di Inggris.

Sementara itu, Meghan sendiri menampik telah melakukan bullying terhadap staf kerajaan. Penyangkalan tersebut lantas dikabarkan membawa Meghan dan pihak Istana Buckingham kepada pertarungan yang cukup brutal.


Kepada Mirror, seorang sumber mengklaim jika Meghan telah meminta pihak Istana mengeluarkan bukti atas tudingan jahat tersebut. Ibu dua anak itu meminta pihak Istana Buckingham menyertakan rincian bukti poin demi poin atas tudingan yang diberikan kepadanya.

Sumber terdekat kerajaan lantas menyebut Meghan seolah telah siap melawan tudingan yang diberikan Istana Buckingham kepadanya. Duchess of Sussex itu kabarnya juga mendapatkan dukungan penuh dari Pangeran Harry untuk melawan Istana Buckingham.

"Perasaannya adalah ini menuju pertikaian brutal antara istana dan Duchess of Sussex, yang dipahami memperdebatkan semua tuduhan yang dicap terhadapnya," terang seorang sumber terdekat Istana.

Sementara itu, Istana sendiri telah berkomitmen untuk mencari kebenaran atas tudingan yang dilontarkan sejumlah stafnya kepada Meghan. Istana menegaskan akan berusaha mencari kebenaran atas klaim yang diberikan kepada Meghan serta memberi kesempatan kepada pelapor agar layak didengarkan.

"Istana menanggapi setiap tuduhan dengan sangat serius dan ingin mendapatkan kebenaran dari masalah ini," pungkas sumber itu. "Dan memastikan mereka yang berbicara layak untuk didengar."

(wk/Sisi)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait
Berita Terbaru