Lesti Andryani Dapat Cincin Berlian Gratis, Boy William Protes Disuruh Beli
Instagram
Selebriti

Boy William menemui Airyn Tanu yang merupakan pemilik toko perhiasan tempat Lesti Andryani dan Rizky Billar membeli cincin pertunangan. Tak disangka Lesti ternyata tak diminta membayar.

WowKeren - Hubungan Lesti Andryani dan Rizky Billar memang selalu mencuri perhatian. Bahkan harga cincin pertunangan mereka pun menjadi pembahasan menarik.

Seperti diketahui, Lesti dan Billar membeli cincin pertunangan di toko milik Airyn Tanu. Sebagai rekan Lesti, Airyn tentu mempersembahkan cincin terbaik meski dipesan dadakan.

Dalam salah satu vlog Boy William, Airyn mengungkap seperti apa cincin pilihan Lesti. Kabarnya Lesti dan Billar juga memesan cincin pernikahan di toko perhiasan milik Airyn.

"Kalo Lesti sebenarnya dia juga oke. Dia pilih yang 0,3 an tapi kualitasnya memang paling bagus. Gue arahin sih yang perfect lah ya," ujar Airyn. "Namanya passion perfect. Itu yang kualitas paling bagus."

"Dan memang Dede juga bukan tipe yang biasanya cewek kan yang gede dulu nih. Kalo dia enggak, yang penting cocok," tambah Airyn. "Kayaknya Lesti bukan tipe orang yang matre, yang nyari cincin gede lah," timpal Boy yang juga disetujui Airyn.


Ternyata cincin pertunangan Lesti diberi gratis oleh Airyn sebagai hadiah. Mendengar pengakuan Airyn, Boy William heboh lantaran diminta membeli cincinnya dengan Karen Vendela.

"Itu dia beli cincinnya buat Lesti apa loe kasih endorse?" tanya Boy. "Sebenernya gini, mereka mau beli. Tapi gue juga mikir gue belom kasih mereka kado. Jadi since Dede udah pilih, ya udah gue surprise-in. Dia kaget banget," beber Airyn.

"Kok gue disuruh beli?" tanya Boy. "Kan loe banyak duitnya," seloroh Airyn.

Video yang dibagikan kanal YouTube Boy William pada 18 Juli 20201 tersebut mendadak jadi pembahasan di akun gosip @lambee.pedes. Warganet rupanya menyoroti kesederhanaan Lesti soal pertemanan sampai diberi cincin senilai Rp30 juta.

"Ga sombong Yach temennya lesty ngaku orang kampung dan Kasih cincin buat Lesty Kejora baik hati banget," tulis akun @lambee.pedes. "Ada yg dari kampung tapi smape di ketinggian ibu kota lgs gak ngakuin kampungnya," balas akun @taniata1212.

(wk/nere)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait