Gaul Abis, Ibu Tiri Alvin Faiz 'Ajak' BTS Promosikan Madu Ustaz Arifin Ilham?
Instagram
Selebriti

Sosok ibu tiri Muhammad Alvin Faiz, Umi Rania,Umi Rania juga melanjutkan bisnis madu dari sang suami, Ustaz Arifin Ilham, dan memakai cara keren demi mencuri hati anak muda.

WowKeren - Sosok ibu tiri Muhammad Alvin Faiz, Umi Rania Bawazier, memang serba bisa. Tak sekedar menjadi sosok pendakwah, istri kedua Ustaz Arifin Ilham ini juga sosok pengusaha sukses.

Melanjutkan jejak sang suami, Umi Rania mengelola bisnis madu. Ia bekerja sama dengan pihak Muhammad Jafar yang memiliki HAKI atas merek madu Az Zikra sejak 2013.

Demi mempromosikan madu warisan Ustaz Arifin, Umi Rania dan Muhammad Jafar berinovasi, Terlihat unggahan di akun Instagram bisnis madu tersebut, terkuak foto keren Bangtan Boys alias BTS. Tampak para member diedit seolah-olah sedang memegang produk madu warisan Ustaz Arifin itu.


Promosi ini sekaligus juga menunjukkan jika Umi Rania memang sosok yang tak kalah gaul dari Alvin. Umi Rania cs agaknya berharap bisa mencuri hati anak muda penggemar BTS untuk mengonsumsi madu tersebut.

Sementara itu, bisnis madu ini sempat bermasalah lantaran yayasan Az Zikra yang sempat dikelola Alvin tak mau merek serupa dipakai. Untungnya kini pihak keluarga Alvin disebut-sebut sudah mencabut gugatan itu.

"Itu kepemilikannya Muhammad Jafar, bagian dari Umi Rania. Iya kerjasama," kata saudara dari Umi Rania, Nazmi Bawazier, pada awak media. "Perhari Jumat 20 Agustus sudah ada surat untuk pencabutan (gugatan). Iya sudah diselesaikan secara kekeluargaan."

Nazmi mengungkap kalau Umi Rania punya tujuan mulia ketika bekerjasama dengan Muhammad Jafar. Menurut Nazmi, Umi Rania, hanya ingin meneruskan usaha yang telah dirintis dari nol oleh mendiang Ustaz Arifin.

"Umi Rania melanjutkan. Jadi almarhum wafat, ahli waris ingin melakukan rapat. Apakah ingin meneruskan atau memproduksi sendiri," terang Nazmi. "Maka sebagian ahli waris memproduksi sendiri. Dan membuat merek sendiri. Yang lama mau diputus (kerjasamanya). Maka yang kita lanjutkan yang lama, karena kita sudah tahu kualitas, izin resmi HAKInya dan sebagainya."

(wk/riaw)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait