Ari Lasso Beri Pesan Untuk Para Cancer Fighter Agar Tak Pernah Kehilangan Harapan
Instagram/ari_lasso
Selebriti

Ari Lasso diketahui mengidap kanker limfoma dan sedang dalam masa pengobatan. Lantas kini ia terlihat memberikan pesan pada para pejuang kanker agar tidak pernah kehilangan harapan.

WowKeren - Tanggal 4 Februari biasanya diperingati sebagai Hari Kanker Sedunia. Lantas Ari Lasso ya ng diketahui divonis mengidap kanker limfoma tampak menuliskan pesan mendalam untuk orang-orang pejuang kanker.

Hal tersebut dituliskan Ari Lasso lewat unggahan teranyar di laman Instagram miliknya. Tampak di sana penyanyi berusia 49 tahun itu memberikan semangat pada para pejuang kanker agar tak pernah kehilangan harapan untuk sembuh.

"Untuk teman-teman yang masih terus berjuang, jangan kehilangan harapan, semangat, selalu ada harapan," tulis Ari Lasso dengan menambahkan emoji berlambang hati pada unggahannya di Instagram.


"Bagi yang masih berjuang melawan kanker jangan menyerah saya salut pada kalian," tambahnya lagi mengiringi pesannya di Instagram. Ia kemudian menyerukan tagar #cancerfighter di akhir ulasannya.

Lebih lanjut, unggahan tersebut lantas berhasil menyita perhatian warganet dan menuai beragam tanggapan. Menilik dari kolom komentar, tampak banyak netter hingga rekan artis ramai memberikan dukungan padanya.

Ari Lasso Beri Pesan Untuk Para Cancer Fighter Agar Tak Pernah Kehilangan Harapan

Instagram

"Semangat mas Ar," ujar Aurelie Moeremans. "Bismillah… semangat terus Coach Lasso," sahut Maia Estianty. "Kamu masuk dalam mimpiku tadi malam. Semangat untuk kembali sehat, doaku bersamamu masku. ❤️" timpal Ronal Surapradja.

Sementara itu, diketahui bahwa beberapa waktu lalu, Ari Lasso telah menjalani tindakan operasi dan kini rutin melakukan proses penyembuhan salah satunya dengan kemoterapi. Tak jarang pengalaman kemoterapi ini dibagikan olehnya kepada publik.

(wk/lail)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait