Adele Tuai Kritik Usai Akui Bangga Jadi Wanita di Pidato BRIT Award 2022, Dianggap Anti Transgender
Selebriti

Adele mendadak menuai kritik publik usai dianggap sebagai anti transgender lantaran mengaku begitu bangga sebagai seorang wanita dalam pidato BRIT Awards 2022.

WowKeren - Penyanyi cantik Adele kembali menorehkan prestasi usai menangkan sejumlah penghargaan di ajang penghargaan BRIT Awards 2022. Sembari membawa piala, Adele menyampaikan sederet pidatonya di atas panggung.

Dalam pidato tersebut, Adele mengaku begitu bangga menjadi seorang wanita. Adele yang memenangkan penghargaan artis, album dan lagu terbaik itu mengatakan menjadi aktris dan musisi wanita adalah kebanggaan untuknya.

"Saya mengerti mengapa nama penghargaan ini berubah, tetapi saya sangat senang menjadi seorang wanita dan menjadi seorang artis wanita. Saya menyukainya!" ujar Adele dalam pidatonya di hadapan para rekan sesama artis saat BRIT Awards 2022.

Penyanyi 33 tahun itu berulang kali mengungkapkan rasa bangganya sebagai seorang wanita hingga publik yang mendengarnya keheranan. "Saya sangat bangga dengan kami, saya benar-benar bangga," pungkasnya.

Sementara itu, Adele malah menuai kritik usai pidato kontroversialnya mencuat. Pasalnya, Adele yang dianggap sebagai aktris gender netral terlalu mendominasikan kecintaannya sebagai seorang wanita.


Tak sedikit yang menganggap ibu satu anak itu anti transgender lantaran pidatonya. Sayang, baik Adele maupun perwakilannya belum membuat klarifikasi atau komentar apapun terkait pidato kontroversial tersebut.

Namun, masyarakat memenuhi sosial media dengan komentar tak puas tentang Adele. Mereka menyayangkan sikap Adele yang seolah membenci transgender.

"Tolong, tidak, ADELE tidak bisa menjadi TERF (feminis radikal trans-eksklusif)," tulis pengguna medsos. "Jadi...Adele rada ngambek ya? Bagus, bagus," tulis pengguna lain. "Adele seharunya tak mengatakannya, itu bisa memicu salah paham," kata lainnya. "Yo girls apakah kau anti-trans?" celetuk lainnya lagi.

Meski begitu, para fans datang untuk membela ibu satu anak itu. Mereka menyebut Adele tak terlihat sebagai anti transgender. Sebaliknya, fans menyebut Adele sebagai salah satu selebriti yang peduli dengan keberadaan transgender.

"Menggunakan ini untuk menjadi transphobic dan mengatakan s--t seperti 'aku berdiri dengan adele' sementara adele akan membencimu karena transphobic? dia berdiri dengan hak trans dan jika tidak maka kamu tidak benar-benar berdiri dengan adele. gtfo," bela fans Adele. "Tidak masalah apakah Adele menyangkal atau tidak," tulis pengguna tersebut . "Dunia telah melihat reaksi terhadap kata-katanya. Kebanyakan dari mereka mengatakan .... apa yang sebenarnya f--k?" ujar fans lainnya.

(wk/Sisi)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait