Maulana Ngode Kena Mental-Kejebak Gabung Circle Mayang, Bongkar Fakta Dibalik Isu Pacaran
Instagram/chikamayang_
Selebriti

Maulana Ardiansyah kembali buka suara usai dirinya diisukan sebagai calon pacar putri Doddy Sudrajat sekaligus adik Vanessa Angel, Mayang. Maulana syok dan membocorkan soal podcast dengan Mayang yang beda dari konsep awal.

WowKeren - Penyanyi tampan sekaligus selebgram centang biru, Maulana Ardiasyah, jadi sorotan. Sempat dikira sebagai calon pacar dari Mayang, Maulana sudah menyangkal hal tersebut.

Pelantun "Bidadari Hati" tersebut menegaskan ia dan Mayang cuma teman biasa. Ia bahkan mengungkap firasat tak enak seolah sudah mengira bakal diisukan sebagai calon pacar.

"Feeling gue udah gak enak dari kemarin. Pasti bakal begini ternyata bener," kata Maulana. "Gue gak ada apa-apa. cuma temen. Gue cuma sebatas berteman karena satu payung label. Sama-sama berkarya, sama-sama di dunia label."

Bukan cuma itu, Maulana juga merasa dijebak untuk gabung circle Mayang. Namun ia merasa lega karena sudah diperingatkan oleh banyak pihak agar tak terlibat lebih dalam.

"Gua berterima kasih banget sama kalian yang ngingetin gua untuk tidak masuk circle sana, sangat berterima kasih. Tapi lagi-lagi karena gua satu label, sama-sama dalam dunia musik, gua gak mau membedakan manusia satu sama lain, selagi mau berkarya, ayo berteman," ujar Maulana. "Gua menyadari kesalahan yang terjadi. harusnya gua bisa menolak. Tapi gua gak bisa. Maaf buat teman-teman yang merasa dirugikan."


Maulana agaknya terpukul akibat diisukan pansos pada adik Vanessa Angel tersebut. Ia lantas membeberkan fakta dibalik isu pacaran dengan Mayang. Dari awal, Maulana mengaku diundang podcast karena diberitahu jika konsepnya tentang karir di bidang musik. Namun setelah podcast berjalan, Maulana menyadari perubahan konsep dan mengisyaratkan kejanggalan.

"Pada pernah diposisi kejebak gak , menahan malu yang gak tahu kapan abisnya," terang Maulana. "Pernah bangun tidur terus dihantui rasa takut nggak. Bahkan buka sosmed aja takutnya setengah mati. Dari awal gua ikut podcast karena udah gua tanyain konsep awalnya, mereka bilangnya membahas tentang karir. Karir gua musik, gua mau ngomongin musik. Pas disana beda, arahnya beda."

Maulana menyebut kalau semua pertanyaan ditulis oleh orang dibelakang layar. Soal ia menjawab tentang hal yang ia sukai dari seseorang, ia menganggap jika itu pertanyaan general.

"Pertanyaan, 'Apa yang lu suka dari si ini', menurut gua pertanyaan general," kata Maulana. "Bukan menuju ke perasaan, makanya gua jawab, sama-sama suka musik."

Curhatan Maulana ini viral hingga menuai reaksi sejumlah pihak. Mayang disindir bohong hingga sosok Maulana sempat dikasihani netter.

"Sumpah antara mau ketawa atau kasian. Bener2 mau keluarga ono mau nyaingin ke HITZ an Thofu, eh malah kacaw gini," tutur netter. "Ya ampunnn kasian banget nih cowok di arahin yg bukan konsepnya dari awal , ternyata suruhan di belakang layar . Malu dong cowoknya tapi lebih2 malu2in aja si kuyang gak ada akhlaknya sok sok gimana gitu ama cowok 🤧 tujuannya ini cowok mau bahas tentang musik , eh malah gak sesuai konsep ! Makanya klo ada persiapan di undang di podcast atau collab di youtube itu harus tau isi konsepnya apa , biar di bayar berapa klo gak sesuai akan berujung malu juga 🤪," ujar netter.

(wk/riaw)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait