Tak Hanya Singapura, Ustaz Abdul Somad Ternyata Pernah Ditolak Masuk 5 Negara Ini
Instagram/ustadzabdulsomad_official
Selebriti

Tak cuman Singapura, Ustaz Abdul Somad ternyata sudah sempat dilarang memasuki sejumlah negara ini. Tiga diantaranya diketahui adalah negara kawasan benua Eropa.

WowKeren - Nama ustaz Abdul Somad tengah menjadi perbincangan hangat publik. Pasalnya, UAS sapaan akrab ustaz Abdul Somad dilarang masuk ke Singapura ketika hendak berlibur bersama keluarganya.

UAS pun sempat meluapkan emosinya lantaran mengaku tak menerima alasan jelas terkait dilarangnya mengunjungi Singapura. Bahkan UAS sempat masuk dalam ruangan kecil mirip penjara.

Namun, Singapura ternyata bukan satu-satunya negara yang melarang UAS berkunjung. UAS di tahun 2017 ternyata pernah ditolak pemerintah Hongkong untuk memasuki wilayah mereka.

UAS saat itu dikabarkan hanya ingin menggelar dakwah untuk TKI Hongkong. Sementara, pihak Hongkong mengaku memiliki hak penuh terkait larangan UAS berkunjung.

Kedua, UAS juga pernah ditolak untuk berkunjung ke Timor Leste. Imigrasi Timor Leste menghadang kunjungan UAS lantaran diduga terlibat aksi terorisme.


UAS ternyata juga pernah dilarang masuk di sejumlah negara di Eropa. Salah satunya adalah Belanda. Saat itu UAS hendak pergi ke Belanda via Swiss.

Imigrasi Swiss tak mengizinkan lantaran paspor UAS disebut tak memiliki akses masuk ke negara tersebut. UAS kemudian dideportasi via Thailand. Peristiwa itu terjadi di tahun 2019.

Di tahun yang sama, UAS ternyata juga ditolak memasuki Jerman. Lagi-lagi UAS tak diberi penjelasan terkait larangan Jerman terhadap kunjungannya.

Terakhir, UAS juga pernah bermasalah saat berkunjung ke Inggris. Diketahui, dokumen UAS mengalami masalah saat petugas imigrasi Inggris melakukan pemeriksaan.

Sementara itu, UAS masih mengaku kesal dengan larangan mengunjungi Singapura. UAS juga khawatir jika isu masa lalu menjadi alasan dibalik penolakannya.

Karena itu, UAS menduga kalau alasan dirinya tak bisa masuk karena data lama tersebut. Ia pun meminta pihak imigrasi Singapura agar lebih update soal data tentang dirinya.

(wk/Sisi)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait