Mawar AFI Curhat Lelah, Steno Ricardo Langgar Kesepakatan Hak Asuh Anak
Instagram/mysamawar
Selebriti

Tak tinggal diam, Mawar AFI melalui kuasa hukumnya, Desi Rutvikasari, menyambangi Pengadilan Agama Depok pada Rabu (22/6). Duh, apa isi kesepakatan yang dilanggar oleh sang mantan suami?

WowKeren - Rumah tangga Mawar AFI dengan Steno Ricardo telah berakhir. Isu hadirnya orang ketiga yang memicu perceraian Mawar ramai diperbincangkan di media sosial. Bagaimana tidak, Steno diketahui menikahi eks pengasuh anaknya, Susi Latifah.

Pasca bercerai, Mawar mengaku tidak pernah meminta soal biaya nafkah anak. Namun baru-baru ini tampak kesal lantaran sang mantan suami menganulir kesepakatan terkait hak asuh anak.

Tak tinggal diam, Mawar melalui kuasa hukumnya, Desi Rutvikasari, menyambangi Pengadilan Agama Depok pada Rabu (22/6). Diakui Desi, mediasi terkait hak asuh anak yang telah diputus oleh pengadilan sudah tidak dapat dilanjutkan ke pokok perkara.

"Pada 30 Maret 2022 klien kami, mbak Mawar dan penggugat (Steno) sudah melakukan mediasi yang difasilitasi Pengadilan Agama Depok," terang Desi. "Kemudian penggugat sempat menganulir perjanjian tersebut secara sepihak."

Desi pun menjelaskan hal itu dengan menyebutkan Pasal 1320 KUHP Jo Pasal 1338 KUHP. Sayang, ia enggan menjelaskan lebih lanjut terkait isi mediasi Mawar dan Steno.


"Kami keberatan dengan sikap itu, karena secara hukum mengikat. Baru saja di sidang diputus perkara tak bisa dilanjutkan ke pokok perkara. Kurang lebih seperti itu," lanjut Desi. "Isinya kami tak bisa berkomentar sifatnya rahasia. Hanya mengenai hak asuh anak."

Mawar AFI Lelah, Steno Ricardo Langgar Hak Asuh Anak

Instagram

Di sisi lain, Mawar kembali terlihat mencurahkan isi hatinya lewat unggahan Instagram Story. Mawar merasa lelah dengan permasalahan yang ada. Padahal ia hanya ingin fokus mengurus masa depan anak-anaknya.

"Alhamdulillah ya Allah. Saya sendiri ingin ini benar2 selesai, saya ingin fokus ngurusin masa depan anak2..." ungkap Mawar. "Toh selama ini tidak pernah ada halangan apapun dari pihak saya... Quality time anak dan bapak tetap didapatkan."

Mawar pun berharap agar dirinya bisa fokus bekerja. Hal ini semata dilakukan demi masa depan anak-anaknya.

"Mending dokus cari uang halal untuk sekolah anak, untuk masa depannya supaya hidup mereka nda susah... Udah itu aja kalau saya mah, lelah... Bismillah semoga Allah selalu melindungi kami semua," tandas Mawar.

(wk/diah)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait