El Rumi Sebut Ahmad Dhani Selalu Bangga Saat Putranya Menang Berantem Ketimbang Bikin Lagu
Instagram/elelrumi
Selebriti

El Rumi mengungkapkan bahwa selama ini Ahmad Dhani selalu bangga padanya bila ia menang berantem. Bahkan El menyebut ayahnya lebih bangga akan hal tersebut ketimbang melihat anaknya bikin lagu.

WowKeren - Belum lama ini El Rumi menang tinju melawan Winson Reynaldi. Ia pun mengatakan bahwa sang ayah, Ahmad Dhani begitu bangga atas keberhasilannya tersebut.

Anak kedua dari Maia Estianty ini juga menceritakan bagaimana dulu ayahnya tesrebut selalu bangga saat mengetahui dirinya menang tawuran di sekolah. Kendati begitu, Dhani begitu mendukungnya saat El ingin tanding tinju melawan Winson.

"Yang aku lihat, ayah itu bangga kalau anaknya menang berantem, kayak zaman dulu aku SMA itu kan aku berantem, aku rekam, aku tunjukin ke ayah, itu video disebar ke temen-temennya, 'lihat anak gue berantem', berarti bapak itu bangga ya kalau lihat anaknya berantem," ungkap El seperti dikutip dari podcastnya Deddy Corbuzier.

Lain halnya dengan Dhani, Maia justru merasa khawatir saat ia hendak tanding tinju dengan Winson. Begitu pula yang terjadi saat El ketahuan berantem dengan temannya hingga Maia dipanggil ke sekolah.


"Kalau nyokap sih khawatir, mungkin karena perempuan kali ya. Kayak dulu zaman di sekolah dipanggil ya bunda terus, tapi akhirnya diceramahin, tapi kalau ayah yang dateng, yaudah, masuk kuping kanan, keluar kuping kiri, pulang, jadi aku gak diomelin," paparnya.

Menariknya lagi, El menyebut bahwa Dhani lebih bangga melihat anaknya menang berantem ketimbang membuat lagu. "Ayah bilang, wah ini anaknya Ahmad Dhani nih, giliran aku bikin musik gak digituin, giliran menang berantem digituin, emang kayaknya DNA-nya ayah berantem, dia blebih bangga aklau anaknya menang berantem dari pada bikin lagu hits, mungkin loh, aku gak tahu, ya kalau bapaknya jago musik anaknya jago musik ya biasa lah," terangnya.

Bahkan menurut El, Dhani sempat memberikan kekuatan padanya saat ia hampir menyerah melawan Winson. Semangat yang diberikan snag ayah mampu membuatnya berhasil menang melawan Winson.

"Sebenarnya ada satu juga sih yang aku baru ngerasain magic banget, jadi pas aku mau TKO dia (Winson) itu sebenarnya stamina aku udah mau habis, cuman gak tahu kenapa di belakangnya di itu ada ayah, 'ayo pukulin terus, pukulin terus', gak tahu kenapa itu kayak transfer energi, jadi kayak, wah masak gue stop sih, akhirnya tetep gue pukulin," pungkasnya. "Dulu gue gak terlalu percaya kayak orangtua bisa ngasih energi, itu baru kemarin percaya.

(wk/lail)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait