'Money Heist Korea' Serial Berbahasa Non-Inggris No. 1, Terima Komentar Begini
Instagram/netflixkr
TV

Terlepas dari beragam ulasan di kalangan penonton, 'Money Heist: Korea - Joint Economic Area' berada di puncak peringkat serial berbahasa non-Inggris di Netflix.

WowKeren - Dirilis pada 24 Juni, "Money Heist: Korea - Joint Economic Area" tengah menjadi sensasi global. Di Indonesia sendiri, drama adaptasi serial Spanyol terkenal "Money Heist" ini menempati peringkat pertama di kategori acara televisi Netflix per Kamis (30/6).

Berlatar belakang saat menuju perdamaian Korea Utara dan Selatan pada tahun 2025, "Money Heist: Korea - Joint Economic Area" mengangkat kisah perampokan ambisius rancangan Profesor (Yoo Ji Tae). Perampokan yang melibatkan 8 personel pencuri tersebut menargetkan uang tunai baru sejumlah 4 triliun di Unified Royal Mint yang terletak di kawasan netral antara 2 Kora.

Pada 29 Juni, "Money Heist: Korea - Joint Economic Area" telah mencatat 33,74 juta jam tayang hanya dalam tiga hari setelah dirilis. Drama ini juga berada di puncak peringkat kategori Netflix Global Top 10 TV untuk tayangan berbahasa non-Inggris.

"Money Heist: Korea - Joint Economic Area" diperkirakan akan melanjutkan sindrom global dengan posisinya di beberapa negara. Ada di TOP 10 di 51 negara termasuk Italia, Meksiko, Thailand dan Mesir juga peringkat 1 di enam negara termasuk Korea.


\'Money Heist Korea\' Serial Berbahasa Non-Inggris No. 1, Terima Komentar Begini

Source: Naver

Data di atas dihimpun dari situs web Netflix TOP 10 di mana pemirsa bisa memeriksa konten yang mereka sukai. Setiap hari Selasa pukul 5:00 KST, 10 karya paling banyak ditonton seluruh dunia akan diumumkan dan dibagi dalam kategori berbahasa Inggris dan yang berbahasa asing lain.

Dengan pencapaian ini, berbagai outlet media menyuarakan ulasannya dengan mengatakan "Money Heist: Korea - Joint Economic Area" adalah karya ambisius, seru dan menawan dan membuat ketagihan.

"Para pemain brilian melakukan pekerjaan dengan baik," kata Rolling Stone. "Sebuah karya menawan berdasarkan konteks geopolitik baru-baru ini," komentar Vanity Fair. "'Money Heist: Korea - Joint Economic Area' menambahkan semua faktor yang membuat 'Squid Game' populer di AS dengan karakteristik asli versi Spanyol," ujar South China Morning Post.

Sementara itu, kisah "Money Heist: Korea - Joint Economic Area" masih akan berlanjut di bagian 2. Meski belum ada keterangan resmi, rencananya kelanjutan drama ini bakal tayang tahun 2022.

(wk/inta)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait
Berita Terbaru