Andien Kenang Chat WA Bob Tutupoly, Pesannya Soal Toleransi Agama Bikin Terenyuh
Instagram/andienaisyah
Selebriti

Andien Aisyah mengenang momen percakapan dengan Bob Tutupoly via WA dan mengungkap pesan penuh makna. Kala itu, Bob sempat kepo dengan agama Andien dan menunjukkan kepedulian.

WowKeren - Penyanyi legendaris Bob Tutupoli alias Bob Tutupoly telah meninggal dunia. Bob wafat di usia 82 tahun di RS Mayapada Jakarta pada Selasa, 5 Juli, sekitar pukul 00:03 WIB.

Salah satu penyanyi, Andien Aisyah, ikut berduka atas meninggalnya pelantun "Widuri" tersebut. Andien sempat mengungkap kenangan saat ia dan Bob berbalas pesan via chat WA.

Dalam chat 7 Desember 2021, Andien sempat mendoakan kesembuhan Bob. Kala itu, Bob masih sempat membalas chat Andien dan mengucap terima kasih.

"Oom Bob. Aku denger Oom Bob sedang di RS. Semoga lekas pulih ya Oom," tutur Andien. "Terima kasih Cantik n salam kpd dua jagoanmu," balas Bob dengan ramah via WA.

Instagram

Andien Ungkap Chat WA Bob Tutupoly


Andien lantas membahas percakapan dengan Bob terkait perbedaan agama. Rupanya, Bob sempat penasaran dengan status WA Andien dan menanyainya soal agama.

"Tahun lalu, Oom Bob sempat nelfon aku. Beliau (out of the blue) nanya, kenapa status WhatsApp aku 'Love & Light'?" kata Andien "Memangnya agamaku apa? Aku bilang, aku muslim. Beliau bilang beliau bersyukur sekali dan senang ternyata 'Cinta & Cahaya' itu ada di setiap agama."

Bob juga sempat meminta Andien mengirimkan foto kedua anaknya. Sikap Bob yang penuh perhatian itu membuat Andien terenyuh. Ia pun mengucap selamat jalan pada Bob.

"Lalu beliau minta dikirimkan foto terbaruku barengan sama Kawa & Tabi. Terima kasih telah menjadi bagian penting dari hidupku, Oom. Selamat beristirahat dengan tenang. Dipenuhi Cinta dan Cahaya," kata Andien.

Sebelumnya, salah satu publik figur sekaligus sahabat Bob, Stanley Tulung, mengungkap kondisi pelantun "Lidah Tak Bertulang" itu. Rupanya, Bob sempat hendak menjalani transfusi darah sebelum menghembuskan nafas terakhir.

"(Sebelum meninggal) sempat mau di transfusi darah karena HB turun tapi sekitar jam 23.00 sudah tidak respons dan dinyatakan meninggal jam 00.03 itu," kata Stanley. "Lupa sejak kapan (dirawat di rumah sakit) ini tapi kondisinya membaik, terus drop, on-off (drop-membaik) gitu."

(wk/riaw)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait