Keinginan Belum Tercapai Bob Tutupoly Terungkap, Sempat Titipkan Pesan Terakhir Pada Sang Anak
Selebriti

Penyanyi senior Bob Tutupoly meninggal pada Selasa (5/7) kemarin karena penyakit stroke. Rencananya jenazah Bob akan dimakamkan pada Kamis, 7 Juli 2022 mendatang.

WowKeren - Penyanyi senior Bob Tutupoly (Bob Tutupoli) menghembuskan napas terakhirnya pada Selasa (5/7) kemarin di usia 82 tahun. Sebelum meninggal dunia, Bob ternyata punya keinginan untuk jalan-jalan bersama cucunya. Hal ini disampaikan oleh Sasha Karina Tutupoly yang merupakan anak semata wayang Bob.

"Cita-citanya tuh tadinya mau jalan-jalan sama cucunya sih cuma karena memang pandemi ya jadinya memang belum bisa," kata Sasha saat ditemui di Rumah Duka RS Siloam, Jakarta Selatan seperti dilansir dari Kompas.

Selain karena pandemi Covid-19, keinginan tersebut belum tercapai karena kesehatan Bob. Pelantun "Widuri" itu memang sempat dirawat selama hampir sebulan di ICU RS Mayapada.

"Dan kebetulan papa juga kondisinya lagi sakitnya banyak gitu ya jadinya belum terlaksana sampai akhirnya beliau (meninggal dunia)," ungkap Sasha.

Sasha kemudian mengungkap pesan terakhir dari sang ayah sebelum meninggal dunia. "Selalu menjadi orang baik dan jangan pernah lupa untuk membantu orang lain," kenang Sasha penuh haru.


Sementara itu sebagai seorang anak, Sasha mengaku sangat bangga dengan karier Bob di industri musik Indonesia. Diketahui Bob memang dikenal sebagai salah satu penyanyi legendaris Indonesia.

"He is the best father," tutur Sasha. "Saya pastinya bangga memiliki seorang ayah legend."

Seperti diketahui, Bob Tutupoly meninggal dunia setelah berjuang melawan penyakit stroke dan penyakit lainnya. Ia sempat dirawat selama hampir sebulan di ICU Rumah Sakit Mayapada sebelum wafat.

Rencananya, jenazah Bob Tutupoly akan dimakamkan pada Kamis, 7 Juli 2022 mendatang. Namun, pihak keluarga belum menentukan di mana tempat pemakaman pelantun "Lidah Tidak Bertulang" itu.

Semasa hidupnya pemilik nama lengkap Bobby Williem Tutupoly itu pernah menjadi pembawa acara kuis di TVRI. Namun, Bob Tutupoly lebih dikenal sebagai penyanyi.

(wk/tria)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait