Masalah Lee Hyori Buka Kafe di Jeju Seret Nama GD, Politikus Ini Dikritik Pilih Kasih
Selebriti

Drama dimulai ketika Lee Hyori dan Lee Sang Soon diam-diam membuka kafe di Jeju. Politikus Jeon Yeo Ok tidak terlalu senang dan menyentil pasangan ini di Facebook.

WowKeren - Seorang politikus Korea dikritik karena memberikan perlakuan berbeda pada Lee Hyori dan suami terkait pembukaan kafe di Jeju. Nama G-Dragon BIG BANG pun terseret dalam "drama" ini.

Drama dimulai ketika Lee Hyori dan Lee Sang Soon diam-diam membuka kafe. Politikus Jeon Yeo Ok tidak terlalu senang dan menyentil pasangan ini di Facebook.

"Aku tidak keberatan Lee Hyori bernyanyi, tapi apakah dia benar-benar harus membuka kedai kopi? Di Jeju, ada kedai kopi di mana-mana. Ini mirip dengan pensiunan yang membuka kedai ayam. Bukankah pasangan Lee Hyori punya kelas lagi?" tulus politikus.

Fans tidak terlalu senang dengan pernyataan tersebut. Mereka pun mengkritik Jeon Yeo Ok karena pilih kasih pada Lee Hyori, padahal G-Dragon dan aktris Park Han Byul juga membuka kafe di pulau tersebut.

Jeon Yeo Ok menanggapi kritik tersebut. Namun, tanggapannya malah mengundang kemarahan publik.

"G-Dragon benar-benar seorang entertainer. Tapi Lee Hyori adalah seorang entertainer dan aktivis. Dia sebelumnya membela hak dan tujuan melalui tindakannya," tulis sang politikus.


Jeon kemudian menyatakan bahwa Lee Hyori memiliki tanggung jawab kepada masyarakat dan bahwa membuka kafe di Jeju bertentangan dengan keyakinan politik penyanyi tersebut.

"Kebebasan berekspresi boleh-boleh saja. Tapi jika itu masalahnya, dia perlu waspada terhadap sekelilingnya. Dia perlu memahami keadaan buruk para pemilik kedai kopi di Jeju. Tindakannya perlu berkorelasi dengan keyakinan progresifnya," ujarnya.

Jeon menyatakan bahwa Lee Hyori tidak boleh membuka kafe karena dia tidak membutuhkan uang. Ketika netizen terus mengkritiknya karena pilih kasih, dia malah menyebut Lee Hyori munafik karena membuka kafe.

"Lee Hyori pergi ke Jeju karena dia bilang dia tidak ingin menjadi sorotan. Karena itu, aku tidak mengerti mengapa dia membuka kafe yang memiliki antrean pelanggan sejauh seratus meter," ujarnya.

Lee Sang Soon menyatakan bahwa dia adalah pemilik tunggal kafe tersebut. Lee Hyori dan teman-temannya mengunjungi kafe pada hari pertama, menyebabkan rumor bahwa penyanyi tersebut telah membuka sebuah kafe di Jeju.

Lee Sang Soon kemudian mengungkapkan bahwa kafe hanya akan menerima pelanggan dengan reservasi agar tidak mengganggu bisnis lain.

(wk/chus)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait