Comeback WINNER dan iKON Bernasib Sama, Sukses di SNS Tapi Gagal di Chart Musik?
Musik

Meskipun WINNER dan iKON membuat comeback yang sangat dinanti setelah waktu yang lama, reaksi terhadap dua boygrup populer besutan YG Enertainment tersebut agak berbeda.

WowKeren - Dua boy grup generasi ke-3 YG Entertainment, WINNER (II) dan iKON, keduanya baru-baru ini melakukan comeback setelah istirahat panjang, dengan WINNER merilis lagu "I Love You" yang penuh warna dan meriah dan iKON merilis lagu retro-pop nostalgia, "But You". Reaksi yang didapat dua grup ini atas comeback mereka agaknya serupa.

Meskipun "I Love You" dan "But You" menerima banyak perhatian publik dan ulasan positif, pencapaian digital mereka tidak dapat dikatakan eksplosif. WINNER meraih capaian yang cukup baik di chart musik Korea, tapi peringkat mereka tidak terlalu stabil.

Untuk ukuran grup yang dulunya adalah monster digital, "I Love You" milik WINNER hanya debut di No.41 di Melon dan No.11 di Genie. Posisi ini tidak meningkat banyak meskipun grup tersebut secara aktif mempromosikan lagu mereka di acara musik.

Sementara itu, iKON menunjukkan penurunan pencapaian digital yang mengkhawatirkan. Secara khusus, "But You" memulai debutnya di luar Melon Top 100, dan bahkan tertendang keluar dari Top 100 untuk Melon secara real time setelah 4 jam dirilis. View YouTube untuk "But You" dalam 24 jam pertama juga rendah, hanya 1,7 juta view.


Comeback WINNER dan iKON Bernasib Sama, Sukses di SNS Tapi Gagal di Chart Musik?

Kbizoom

Bertentangan dengan peringkat rendah mereka di chart musik Korea, bagaimanapun, baik WINNER dan IKON sukses di platform jejaring sosial. Sebagai permulaan, WINNER selalu dicintai oleh publik Korea karena kepribadian mereka yang menawan, warna musik yang unik, dan semangat yang berdedikasi. Oleh karena itu, meskipun mereka menghilang dari dunia Kpop selama 2 tahun, WINNER terus-menerus menjadi topik hangat, dengan Kim Jin Woo menjadi viral karena penampilan mudanya dan visualnya yang luar biasa.

Selain itu, momen dari konser gratis WINNER "Holiday In The Night" juga telah membuat heboh internet. Konser yang diadakan untuk mempromosikan comeback terbaru WINNER ini menarik banyak sekali penonton dari semua kelompok umur, yang sangat menikmati penampilan dan lagu boy grup tersebut.

Setelah konser berakhir, ada lebih dari 80 artikel yang ditulis tentang konser "Holiday In The City" WINNER, membuktikan pengakuan publik yang tinggi dari grup tersebut di Korea meskipun telah vakum selama lebih dari 2 tahun. Ini berkontribusi pada comeback mereka kali ini.

iKON juga berhasil membuat trending challenge untuk mempromosikan "But You" di TikTok dengan lebih dari 74,6 juta view. Lisa BLACKPINK (Black Pink) juga melakukan tantangan ini, menarik lebih banyak perhatian penggemar.

(wk/dewi)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait