Lee Seung Gi Hobi Godain Lee Se Young di Lokasi Syuting 'The Law Cafe'
KBS
TV

'The Law Cafe' mencatat rating lumayan tinggi sebesar 6-7 persen. Drama KBS ini juga menuai pujian karena mengangkat isu-isu di masyarakat yang kerap tidak mendapatkan bantuan hukum.

WowKeren - Tim produksi "The Law Cafe" baru-baru ini merilis video di balik layar ketika Lee Se Young dan Lee Seung Gi syuting adegan saat karakter mereka masih menimba ilmu. Video ini memperlihatkan betapa jahilnya Lee Seung Gi pada Lee Se Young.

Video diawali ketika Lee Se Young yang memakai seragam SMA, berlatih "adegan aksi" dengan menggunakan kain pel sebagai senjata. Setelah syuting adegan yang sedikit memalukan, staf "The Law Cafe" dengan penuh semangat memuji Lee Se Young.

Staf bergantian mengatakan, "Caramu melakukannya dengan tulus sangat lucu! dan "Itu benar, kamu hanya perlu melakukannya seperti itu." Namun dari samping, Lee Seung Gi langsung menggodanya, "Kamu terlihat seperti baru saja mendapatkan sedikit realitas!".

Keduanya lanjut syuting adegan ketika Kim Jung Ho dan Kim Yu Ri menjadi pasangan di kampus yang menyelinap ke kelas hingga belajar sampai larut malam. Lee Se Young dengan sedih menjelaskan bahwa dia benar-benar jatuh saat syuting.


Lee Seung Gi Hobi Godain Lee Se Young di Lokasi Syuting \'The Law Cafe\'

Source: Naver

Sutradara dengan bercanda memanggil Lee Seung Gi, mengatakan, "Tapi dia tertawa setelah melihat itu! Sungguh orang yang jahat." Lee Seung Gi dengan berani menjawab, "Kamu biasanya tertawa terbahak-bahak pada saat yang paling berbahaya."

Video lanjut memperlihatkan Lee Se Young dengan malu-malu melihat sekeliling kelas dan berkomentar, "Kami mahasiswa baru." Lee Seung Gi menanggapi dengan tertawa, "Itu karena ada juga banyak universitas untuk orang tua."

Di sisi lain, "The Law Cafe" mencatat rating lumayan tinggi sebesar 6-7 persen. Drama KBS ini juga menuai pujian karena mengangkat isu-isu di masyarakat yang kerap tidak mendapatkan bantuan hukum.

"The Law Cafe" pun baru-baru ini di-notice oleh direktur jenderal WHO karena sudah menyoroti penggunaan garam yang harusnya tidak boleh melebihi standar. Drama ini juga mendapatkan respons positif karena akting apik Lee Seung Gi dan Lee Se Young.

(wk/amal)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait