Erina Gudono Calon Kaesang Pesan Hampers di UMKM Lokal, Harganya Bikin Kaget
Instagram/erinagudono
Selebriti

Erina Gudono sudah sempat memamerkan hampers elegan untuk bridesmaid yang membantu persiapan pernikahannya. Tak disangka, Erina memesan pada UMKM lokal Yogyakarta yang mematok harga sekitar ratusan ribu rupiah per hampers.

WowKeren - Erina Gudono calon istri Kaesang Pangarep sempat membocorkan isi hampers untuk bridesmaidnya. Hampers berisi parfum dan pewangi ruangan itu dikemas mewah dan elegan dengan didominasi nuansa warna hijau.

Namun walau terkesan mewah, terkuak kalau harga hampers Erina ternyata tak semahal anggapan orang. Satu hampers dibandrol sekitar Rp300 ribu.

"(Harga) Per paket bergantung isinya apa. Kemarin Mbak Erina setuju, kami dengan senang hati buat untuk mereka," kata Novikasari pemilik usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM) di Yogyakarta bernama Priscanara Atelier. "Satu boksnya kalau untuk Mbak Erina itu sekitar Rp 300.000-an."

Novika juga mengungkap awal mula dirinya bisa mendapat pesanan dari Erina. Rupanya, Novika yang menawarkan diri lebih dulu pada Erina.


"Awalnya saya melihat kesempatan karena Mba Erina dan Mas Kaesang mau menikah. Awalnya saya yang ketok pintu dulu, jadi saya melakukan penawaran," kata Novika. "Alhamdulillah, Mbak Erina langsung suka. Jadi langsung kita proses semuanya, tidak butuh waktu lama dari penawaran, terus deal (sepakat) desain dan lain-lain itu tidak butuh waktu lama."

Sementara itu, Erina tak cuma low profile tetapi juga sosok yang sangat menghormati budaya di Yogyakarta. Ia rupanya jadi sorotan karena foto prewedding di bawah pohon beringin.

Foto itu sempat membuat publik menjulukinya sebagai mbak kunti. Bahkan Kaesang pun diledek sebagai hantu atau penampakan.

Menanggapi hal itu, Erina dengan gaya kalem membocorkan soal alasan filosofi dirinya foto prewedding di bawah pohon beringin. Ia rupanya menilai beringin sebagai simbol keberagaman suku bangsa di Indonesia.

"Karena banyak yg tanya kenapa fotonya di pohon beringin? Karena pohon beringin punya makna tempat teduh dan berlindung. Pohon beringin juga punya sulur dan akar yang menjalar ke mana-mana, berasal dari satu pohon yang sama, seperti halnya keragaman suku bangsa yang menyatu di bawah nama Indonesia," kata Erina.

(wk/riaw)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait