Miyeon (G)I-DLE Disebut-Sebut Jadi Korban Utama Penggunaan Masker
Instagram/noodle.zip
Selebriti

Miyeon (G)I-DLE mendadak jadi perbincangan di kalangan netizen Korea Selatan karena dianggap sebagai korban nomor 1 dari penggunaan masker. Simak berita lengkapnya berikut ini.

WowKeren - Baru-baru ini Miyeon (G)I-DLE menjadi perbincangan hangat di kalangan netizen Korea Selatan. Hal itu bermula ketika seorang netizen (OP) membuat postingan berjudul, "Miyeon memakai masker benar-benar aneh" di forum online Nate Pann.

OP menyebut Miyeon sebagai "Korban Masker No.1" karena terlihat lebih buruk saat menggunakan masker. Itu karena dia memiliki fitur wajah luar biasa yang tersembunyi ketika memakai masker.

Di antara bagian wajahnya yang paling sempurna adalah hidung. Miyeon memiliki hidung mancung dengan ukuran yang pas sehingga disebut sebagai salah satu yang terbaik di antara idol K-Pop.

Miyeon (G)I-DLE Disebut-Sebut Jadi Korban Utama Penggunaan Masker

Source: Nate Pann

Di masa lalu, Miyeon membuat banyak orang terkesan karena sudut hidungnya mencapai 40 derajat. Ini adalah standar untuk hidung yang sempurna. Karena itulah hidungnya terlihat cukup menonjol dan menghadirkan harmoni yang sempurna jika dilihat dari samping.


Miyeon (G)I-DLE Disebut-Sebut Jadi Korban Utama Penggunaan Masker

Source: Nate Pann

Postingan ini akhirnya menuai beragam tanggapan dari netizen Korea yang lain. Seperti halnya OP, mereka juga berpikir bahwa Miyeon terlihat jauh lebih menarik jika tidak menggunakan masker.

"Ketika aku melihat gambar pertama, aku bertanya-tanya apa yang aneh dengan itu. Tapi setelah melihat gambar kedua, aku mengerti kenapa OP menulis postingan ini," ujar seorang netizen. "Itu karena bentuk hidungnya terlihat seperti ini," imbuh netizen yang lain.

"Wow, dia benar-benar teratas di antara idol wanita dalam hal hidung," kata netizen yang lain. "Karena hidungnya terlalu cantik. Sangat disayangkan wajah cantik itu tertutup masker," tambah yang lain.

"Fitur wajahnya harmonis dan dia memiliki garis hidung yang dekat dan bentuk wajah serta dagunya memiliki getaran sempurna, jadi itulah sebabnya. Jika kalian memiliki hidung dan mulut yahng cantik, kalian tidak akan cocok menggunakan masker," sahut netizen lainnya.

(wk/eval)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait