Lagi, BTS Dinilai Tidak Dihormati Grammy Awards
Musik

Para penggemar sontak kembali mengungkapkan kemarahan melalui media sosial karena BTS lagi-lagi dinilai tidak dihormati oleh ajang penghargaan bergengsi, Grammy.

WowKeren - Army, para penggemar BTS kembali menunjukkan kemarahan mereka di media sosial. Kali ini, atas sikap Grammy Awards yang dinilai tidak menghormati BTS.

Grup ternama berisikan Jin, Suga, J-Hope, RM, Jimin BTS, V, dan Jungkook ini dinilai mendapatkan perlakuan tak adil pada video kandidat pemenang kategori Best Music Video dibagikan. BTS diketahui menjadi salah satu nominasi untuk kategori ini berkat lagu "Yet to Come".

BTS melawan MV sederet penyanyi ternama yakni "Easy On Me" Adele, "Woman" Doja Cat, "The Heart Part 5" Kendrick Lamar, "As It Was" Harry Styles, dan "All Too Well: The Short Film" Taylor Swift. "All Too Well: The Short Film" diketahui menjadi pemenang.

Video daftar nominasi Best Music Video Grammy 2023

Sumber: Grammy


Army mengungkapkan kemarahan bukan karena BTS tidak berhasil menang. Namun, sikap tidak adil yang ditunjukkan oleh tim Grammy Awards kepada BTS.

MV BTS menjadi satu-satunya yang tidak ditampilkan kala video nominasi diputar. Cuplikan video "Yet To Come" yang ditunjukkan justru versi iklan bersama Hyundai.

Video BTS di daftar nominasi Best Music Video Grammy 2023

Sumber: Grammy

Sikap ini dinilai ketidakpedulian tim Grammy Awards untuk mencaritahu mengenai MV "Yet To Come" sebenarnya. Mereka dinilai asal saja memilih video yang salah. Army semakin mengungkapkan kemarahan karena kesalahan ini dinilai bukan pertama kalinya diberikan kepada BTS.

"Ini benar-benar tidak menghormati BTS. Fakta mereka tidak menggunakan video musik asli Yet To Come di nominasi. Kami kecewa tapi tidak terkejut. Tapi, mereka tahu cara menghormati mereka sedikit," seru salah seorang penggemar di Twitter. "Kenapa ini selalu terjadi setiap tahun, tanpa pernah gagal @RecordingAcad? itu bukan dari video musik yet to come yang dinominasikan, ini dari video hyundai. kenapa kamu terus-terusan kurang penelitian dan tidak menghormati bts dan kenapa ini tidak terjadi ke artis lain?" ujar lainnya.

(wk/alfa)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait