Wonyoung IVE Langsung Bikin Kesalahan Saat Pertama Kali Posting di Bubble
Instagram/for_everyoung10
Selebriti

Wonyoung seharusnya menandai '@' sebanyak tiga kali jika dia ingin menyebut nama panggilan si penggemar dalam pesannya. Tapi yang lucu, idol kelahiran 2004 tersebut hanya melakukannya dua kali.

WowKeren - Para idol yang bernaung di bawah Starship Entertainment kini bergabung dengan platform Dear U. Bubble, yang menjadi sarana tambahan bagi mereka untuk berkomunikasi dengan penggemar. Lucunya, Jang Won Young IVE langsung melakukan kesalahan saat pertama kali menggunakan Bubble.

Mengingat sebelum ini Wonyoung pernah salah ketik dalam caption postingan Instagramnya, pelantun "After LIKE" itu sejak awal takut melakukan kesalahan. Ia memposting pesan di Bubble yang bebrunyi, "Maafkan aku kalau aku melakukan kesalahan, Bubble chick Wonyoung."

Namun, kurang dari semenit kemudian, Wonyoung membuat para penggemar tersenyum gemas dengan melakukan kesalahan lucu. Mantan member IZ*ONE itu menulis, "Karena kalian berkomunikasi denganku dan menghabiskan malam bersamaku. @@ Mimpi indah / Selamat malam / Sampai jumpa lagi."


Wonyoung seharusnya menandai "@" sebanyak tiga kali jika dia ingin menyebut nama panggilan si penggemar dalam pesannya. Tapi yang lucu, penyanyi kelahiran 2004 tersebut hanya melakukannya dua kali, sehingga nama panggilan penggemar tidak muncul.

Selain itu, Wonyoung mencoba mengirim pesan yang disebutkan di atas dalam tiga bagian, tapi pesan itu datang sekaligus. Fans menlontarkan reaksi seperti, "Ini lucu banget sampai aku gila" dan "Jang Wonyoung lucu dari awal sampai akhir".

Sementara itu, IVE sedang memacu persiapan menjelang comeback full album pertama mereka pada bulan April. Comeback ini sangat dinantikan karena ini adalah comeback girl grup tersebut setelah sekitar 7 bulan sejak single ketiga "After LIKE" yang dirilis Agustus lalu.

(wk/dewi)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait
Berita Terbaru