Cha Eun Woo ASTRO Spill Kehebohan Group Chat Geng 'Island'
Instagram/eunwo.o_c
Selebriti

Cha Eun Woo ASTRO membeberkan mengenai kehebohkan group chat para pemeran drama TVING 'Island' yang terjadi karena terpesona ketika proyek mereka akhirnya tayang.

WowKeren - Cha Eunwoo ASTRO membeberkan mengenai keikutsertaannya di drama fantasi eksorsisme TVING "Island" yang kini tengah disorot. Ia juga menceritakan secara tidak langsung mengenai kedekatan para pemeran "Island" di wawancara tersebut.

Cha Eun Woo mengaku penasaran bagaimana "Island" akan tayang. Pasalnya, syuting sudah berlangsung cukup lama sejak penayangan.

Grup percakapan "Island" disebut sangat heboh bukan main ketika akhirnya drama mereka tayang. Para pemeran diungkapkan sama sekali tidak menyangka mengenai hasil drama terutama efek komputernya.

"Syuting dilakukan setahun yang lalu, jadi aku juga penasaran. (Saat bagian 1 tayang), group chat para pemeran penuh dengan orang-orang bilang 'wow, (aku tidak percaya) kalau adegan ini bakal muncul seperti ini'," kata idol sekaligus aktor kelahiran tahun 1997 itu.

"Setelah itu, aku juga berdikusi banyak hal dengan sutradara seni beladiri dan tim leader efek komputer," ceritanya.


Pria bernama asli Lee Dong Min itu mengatakan juga penasaran mengenai respons para penggemar setelah "Island" bagian 2 tayang. Ia juga ingin tahu terkait perkembangan cerita dramanya sendiri itu.

"Sekarang, dengan bagian 2, aku penasaran bagaimana penonton akan bereaksi dan aku juga antusias melihat seperti apa ceritanya akan berkembang ke depannya," aku Cha Eun Woo.

Sosok yang dibilang memiliki visual jenius tersebut menyebutkan kalau tidak sepenuhnya puas dengan aktingnya di "Island". Walau begitu, ia sangat menikmati berperan sebagai Pendeta Yohan dan akan senang jika ada kesempatan memerankan karakter itu lagi.

"(Akting) Beberapa bagian bagus dan beberapa lainnya mengecewakan. Aku pikir perasaanku campur aduk," aku artis di bawah naungan Fantagio Entertainment tersebut.

"Dari segi genre dan karakter, memerankan Yohan benar-benar tantangan yang menarik untukku. Itu menyenangkan dan aku akan dengan senang hati melakukannya lagi kalau ada kesempatan yang datang," aku Cha Eun Woo.

Sementara itu, "Island" bagian 2 diketahui telah mulai ditayangkan sejak 24 Februari lalu. Drama tersebut akan menayangkan 6 episode tersisa dalam waktu 3 pekan atau 2 episode setiap minggunya.

(wk/alfa)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait
Berita Terbaru