Jadi Musisi Pertama Indonesia, NIKI Speechless Usai Debut di Tiny Desk NPR Music
Instagram/nikizefanya
Selebriti

NIKI mengucapkan terima kasih kepada pihak-pihak yang telah memberinya kesempatan agar bisa tampil di Tiny Desk NPR Music. Ini merupakan sebuah pengalaman baru bagi NIKI.

WowKeren - NIKI mengungkapkan perasaannya usai diberi kesempatan langka untuk bisa tampil di Tiny Desk NPR Music pada Kamis (1/6). Pemilik nama asli Niki Zefanya ini tak menyangka bahwa dirinya bisa menjadi musisi pertama dari Indonesia yang tampil di acara tersebut.

"Sooooo @tinydesk … ☑️😭 what is my life. thank you so so much @nprmusic & bob boilen for having us," tulis NIKI di Instagram. "Shoutout the sexiest band ever @ferfuentesdrums @greendeezy @iamedisonlo @andreaferreromusic @kimviworldwide @jacobraymusic."

NIKI mengucapkan beribu terima kasih kepada orang-orang yang telah berjasa dan memberinya kesempatan untuk tampil di acara tersebut. "Thank u @joshrogosin for engineering/mixing & the kind words, @djcuzzinb for showing us so much warmth & love. And ofc band mascot lucy dog for supportively nipping at my pant leg in spirit," sambungnya.

Jadi Musisi Pertama Indonesia, NIKI Speechless Usai Debut di Tiny Desk NPR Music

Instagram

Tak lupa pelantun "High School in Jakarta" ini juga mengucapkan terima kasih kepada para penggemarnya yang sudah setia mendukung dan menonton penampilannya ini. NIKI terharu karena merasa dirinya sangat dicintai.


"And thank all of u for watching & listening & getting me places i could only have imagined. love u all so dearly ! more soon x," pungkas NIKI.

Melihat unggahan NIKi itu, netter pun berbondong-bondong memberikan pujian. Sebagai warga Indonesia, mereka ikut senang dan bangga atas pencapaian baru NIKI ini.

Sementara itu, Tiny Desk yang dibuat oleh NPR Music sendiri adalah sebuah wadah untuk para musisi tampil dengan konsep yang sederhana. Di mana mereka akan tampil di sebuah ruangan yang tidak terlalu besar untuk nantinya akan ditayangkan di kanal YouTube NPR Music.

Sesuai namanya, ada sebuah meja yang disiapkan untuk nantinya musisi tampil di belakang meja tersebut. Konsep sederhana inilah yang justru mencuri perhatian karena mereka harus memanfaatkan ruang yang ada untuk tetap tampil memukau, tentunya dengan alat musik yang juga sederhana.

Sejumlah musisi dunia pun sudah pernah menjajal "panggung" NPR Music. Mulai dari Ed Sheeran, Olivia Rodrigo, BTS, Usher, Dua Lipa dan masih banyak lagi yang lainnya.

(wk/lara)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait