Sederet Bukti SM Diskriminasi Yuta NCT dan Giselle aespa Tuai Murka
SBS
Selebriti

Para penggemar ramai melontarkan murka di Twitter karena menemukan sederet bukti SM xenophobia terhadap Yuta NCT dan Giselle aespa karena tidak memperlakukan sama dengan member lain.

WowKeren - Penggemar menuai murka karena sikap yang ditunjukkan Direktur dan COO SM Entertainment, Tak Young Jun kepada idol asal Jepang. Yuta NCT dan Giselle aespa dirasa menjadi korban Xenophobia atau ketidaksukaan terhadap orang/negara asing dalam kasus ini karena keduanya kebangsaan Jepang.

Belakangan ini, penggemar menmukan kalau COO SM ini menyukai unggahan artis-artis agensi. Namun, terungkap hanya milik Yuta dan Giselle yang tidak disukai olehnya.

Pada potret Giselle, bahkan terungkap idol cantik kelahiran tahun 2000 itu bukan pertama kalinya mendapatkan perlakukan tersebut. Beberapa potretnya terbukti tidak disukai oleh Young Jun.

Foto Yuta NCT satu-satunya yang tidak di-like oleh COO Tak Young Jun

Sumber: Twitter

Foto Giselle aespa satu-satunya yang tidak di-like oleh COO Tak Young Jun

Sumber: Twitter

Tak hanya Young Jun, SM juga dirasa secara keseluruhan juga melakukan diskriminasi terhadap Yuta dan Giselle. Perlakuan didapatkan keduanya dirasa jauh berbeda dibandingkan yang diberikan kepada anggota lain.


Yuta beberapa kali terlihat di bandara tanpa penjagaan yang ketat pada jadwal solonya ketika banyak penggemar dan reporter meliputnya. Bahkan, pada salah satu video sempat terdengar pembicaraan reporter mengapa idol tampan kelahiran tahun 1995 itu tidak memiliki bodyguards untuk melindunginya.

keselamatan Yuta NCT dan Giselle aespa tidak diperhatikan

Sumber: Twitter

Keselamatan Giselle juga tampak tidak dijaga seperti Yuta. Pada momen di balik layar pembuatan MV remake "Dreams Come True", set milik Giselle seakan dibuat asal-asalan dan tidak secantik milik anggota lainnya. Selain itu, set tersebut sangat berbahaya. BoA bahkan sampai memprotes agar adegan Giselle diubah agar lebih menarik.

Staf kemudian menemukan staf SM tidak menerjemahkan penuh perkataan Yuta di konten NCT 127. Bahkan, ketika membahas aktivitas solonya di Jepang juga beberapa kali tidak diterjemahkan.

Selanjutnya, iklan Giselle beberapa kali juga tidak ditampilkan seperti anggota lainnya. Selain itu, iklan idol bernama asli Aeri Uchinaga ini seakan memiliki properti lebih minim dari lainnya. Lalu, penggemar juga menyoroti kalau Giselle tidak mendapatkan aktivitas solo ketika Karina, Winter, dan Ningning mulai mendapatkannya.

Para penggemar ramai melontarkan murka di Twitter atas perlakuan deskriminasi kepada Yuta dan Giselle. Tidak sedikit yang menyebutkan kerja keras keduanya patut dibayar sama adilnya dengan anggota lain.

(wk/alfa)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait