Pihak Verny Hasan Umbar Bukti Keseriusan untuk Tes DNA, Jawab Ajakan Duduk Bareng Denny Sumargo
Instagram/dj.vernyhasan
Selebriti

Pihak Verny Hasan kini mengumbar bukti keseriusan mereka untuk melakukan tes DNA di Singapura seperti yang sebelumnya disampaikan sang pengacara, sekaligus menjawab soal ajakan Denny Sumargo untuk bertemu dan duduk bareng.

WowKeren - Kisruh antara Denny Sumargo dengan DJ Verny Hasan semakin memanas. Setelah merasa kembali ditantang untuk tes DNA oleh Verny, Densu menyanggupi namun sekaligus melaporkan sang DJ ke pihak berwajib. Suami Olivia Allan tersebut menyeret postingan Verny ke polisi atas dugaan tindak pencemaran nama baik lantaran dianggap sudah memberikan banyak dampak dan kerugian bagi pihak Densu.

Sebelumnya pihak Verny diwakili sang kuasa hukum menyebut tengah mempersiapkan segala proses untuk melakukan tes DNA di salah satu rumah sakit di Singapura. Pengakuan itu disampaikan oleh kuasa hukum Verny saat muncul di podcast dokter Richard Lee.

"Ini akan dilaksanakan di Singapore dengan biaya pribadi ya. Ayo kalau memang siap. Saya pastikan akan membuat passpor dulu anaknya," papar Jeffry. "Berapa lama nih bang?" tanya dokter Richard. "Kurang lebih satu bulan," jelas Jeffry.

Kali ini pihak Verny akhirnya mengumbar bukti terkait keseriusan tes DNA tersebut. Melalui unggahan Insta Stories akun barunya, Verny memposting ulang IGS sang kuasa hukum yang menunjukkan persiapan pembuatan paspor bak membuktikan ucapannya kala itu. Jeffry menunjukkan terkait nomor antrean di Kantor Imigrasi Kelas I Khusus TPI Soekarno-Hatta.

"Bukti keseriusan klien kami Verny Hasan. Pembuatan paspor dalam proses," terang Jeffry yang kemudian diunggah ulang sang klien di Insta Storiesnya, Sabtu (9/9).


Verny Hasan Akhirnya Umbar Bukti Keseriusan Tes DNA, Jawab Ajakan Duduk Bareng Denny Sumargo

Instagram

Jeffry mengisyaratkan jika tindakan dan segala persiapan yang dilakukan pihaknya bukan omong kosong belaka. Karena itu ia pun meminta kesabaran dari semua pihak dalam mempersiapkan terkait proses melakukan tes DNA ini.

"Mohon kepada seluruh pihak untuk bersabar, biarkan semua berjalan sesuai dengan prosedur hukum," tegasnya.

Lebih lanjut, Jeffry juga membenarkan terkait adanya ajakan dari pihak Densu untuk bertemu dan duduk bareng. Namun Jeffry menjawab jika memang belum ada waktu yang pas untuk memenuhi ajakan tersebut. Kendati begitu Jeffry menyebut jika hal itu menjadi harapan dari pihaknya juga.

"Benar, bahwa saya dihubungi oleh pihak pelapor untuk duduk bersama dan bertemu, namun karena masalah waktu yang belum cocok, maka belum bisa ada pertemuan. Harapan kami segera dapat duduk bersama dan bertemu nantinya.. Terima kasih," pungkas kuasa hukum Verny.

Sementara postingan tersebut agaknya belum sampai kepada Densu sendiri. Sehingga Densu juga belum memberikan tanggapan apapun terkait bukti terbaru persiapan pihak Verny saat ini soal kisruh tes DNA dengannya.

(wk/sept)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait