GDA 2024: SEVENTEEN Salfok Lihat Penonton Ribut kala Sampaikan Pidato Kemenangan
X/pledis_17
Musik

S.Coups dkk tampak saling berbisik saat memperhatikan keributan yang terjadi di area penonton. Mereka sempat terganggu ketika sedang menyampaikan pidato kemenangan di atas panggung.

WowKeren - Ajang penghargaan Golden Disc Awards (GDA) 2024 yang digelar di Jakarta International Stadium (JIS) pada Sabtu (6/1), diwarnai dengan keributan. Sejumlah pria asal Korea tampak diamankan oleh petugas karena diduga melanggar aturan dengan membawa kamera profesional untuk memfoto para idol yang tampil.

Alih-alih menerima saat ditegur, sejumlah WNA tersebut malah bertindak anarkis. Mereka membentak, berteriak, bahkan memukul beberapa orang di sekitarnya. Sayangnya, momen ini terjadi bertepatan dengan boy grup Seventeen (II) yang naik ke atas panggung untuk menyampaikan pidato kemenangan usai memenangkan Daesang Album of the Year.

Dalam video yang dibagikan oleh fans di akun X, tampak para member mulai terganggu dengan keributan yang terjadi di bawah panggung. S.Coups sang leader sempat terciduk saling berbisik dengan Dino. Jun juga berpindah posisi ke samping Wonwoo seolah ingin memberi tahu yang sedang terjadi.

Bahkan Mingyu yang tengah menyampaikan pidato kemenangannya sempat berhenti sejenak dan melirik ke bawah panggung, begitu pula dengan para member lainnya. Meski begitu, mereka tetap berusaha untuk tenang seolah tidak terjadi apa-apa. Insiden ini sontak saja membuat para penggemar geram dan mengungkapkan kekesalan mereka.


GDA 2024: SEVENTEEN Salfok Lihat Penonton Ribut kala Sampaikan Pidato Kemenangan

Source: X

"Pagi pagi dah gedek nontonin video fansite rusuh di GDA, kek apaansi gatau aturan mana di negara orang, tantrum bgt gila ngalahin balita jir. Kasar banget sama security cewe, teriak teriak pas svt speech daesang, hih bad attitude bgt ni fansite jelek [sic!]," ujar netter. "Semalam gw notis SCOUPS tiba2 colek Dino nyuruh liat kearah depan, ternyata depan panggung ada orang mukul staff GDA, si**an yg bikin rusuh WNA yg jelek nama Indonesia, katanya pas member svt speech jg disorakin entah mereka dari fansite apa yg pasti kelakuannya norak bgt [sic!]," sambung yang lain. "Sumpah sebel banget karna svt literally lagi speech malah jd ke distract tau gak!! [sic!]" tutur lainnya tak kalah kesal.

Kendati sempat terganggu dengan keributan di bawah panggung, S.Coups tetap menyampaikan pidato kemenangan mereka hingga akhir. Satu per satu dari mereka menyampaikan sepatah dua patah kata untuk para penggemar. Di momen itu, pidato Wonwoo menjadi yang paling disorot lantaran ia menyinggung soal sang ibu yang baru saja meninggal pada April 2022.

"Tahun lalu cukup sulit bagiku. Aku sangat berantakan. Aku ingin mengucapkan terima kasih kepada Carats dan para member karena telah membantuku melewati hal itu. Aku ingin menjadi seorang seniman yang juga dapat membantu orang lain ketika mereka sedang terpuruk," tutur Wonwoo.

Setelah menerima penghargaan, Wonwoo pun tampak emosional. Ia menggenggam erat piala penghargaan tersebut sambil menatap ke langit seolah sedang berbicara dengan mendiang ibunya. Sontak saja momen ini menuai reaksi haru dari para penggemar juga penonton yang hadir.

(wk/lara)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait