JinE Eks Oh My Girl Minta Maaf Lagi usai Komentari Hubungan Asmara Karina aespa
Instagram
Selebriti

JinE baru-baru ini memberikan penjelasan tentang kata 'keributan' yang dimaksud saat ia berkomentar tentang hubungan Karina aespa dan Lee Jae Wook beberapa waktu lalu.

WowKeren - Hubungan asmara Karina aespa dan Lee Jae Wook belakangan memang menjadi sorotan. Eks member Oh My Girl, JinE, bahkan sempat berkomentar atas hubungan Karina dan Jae Wook. Ia diduga seolah menyebut Karina telah membuat keributan.

"Karina Karina Karina, (ada keributan) haha," tulis JinE saat itu. Komentar tersebut sontak menuai kontroversi. Banyak netizen yang memberikan kritik atas unggahan JinE. Ia dinilai tidak seharusnya melibatkan diri dalam berita kencan Karina dan Jae Wook.

Meskipun sudah meminta maaf, JinE tampaknya masih menerima banyak komentar pedas. Seakan tidak ingin terus dirisak, JinE baru-baru ini kembali menyampaikan permintaan maafnya melalui akun Instagram pribadinya.

"Hai. Aku banyak berpikir tentang dari mana harus memulai. Aku tidak bisa mengatakan apa-apa tentang cerita yang berkembang karena penjelasannya hanya akan menjadi sebuah alasan. Aku minta maaf," ungkap JinE. "Aku mengatakan ini karena percaya bahwa aku tidak bisa bersembunyi dari mereka yang percaya padaku dan mereka yang telah terpengaruh oleh hal ini, meskipun aku tidak bisa mengatasinya selama beberapa hari."


"Pertama-tama, aku sangat berterima kasih atas perhatian dan dukungan positif kalian, tetapi aku tidak menyangka jika ada yang menuliskan hal-hal negatif di akunku. Aku juga tidak memiliki akun lain. Yang paling penting, aku mengakui adanya kesalahan dalam penulisanku," lanjut JinE. "Niat awalku adalah untuk mendengar banyak cerita dari sekelilingku setelah kisah hubungan romantis beredar. Sebagai anggota yang paling tertarik dengan grup, aku pikir kata-kata kritik dipertukarkan, dan aku kesal karena aku tahu posisiku lebih baik."

Selanjutnya, JinE memberikan penjelasan tentang kata "keributan" yang dimaksud. Menurut JinE, kata tersebut diperuntukkan bagi orang-orang yang memberikan kritik atas hubungan Karina, bukan upayanya untuk mengejek hubungan tersebut.

"Namun, dalam prosesnya, aku menggunakan ungkapan '(ada keributan) ㅋㅋ,' untuk mengatakan agar semua orang harus berhenti. Aku seharusnya berhati-hati dengan kata-kataku, tetapi ternyata aku tidak bisa. Sekali lagi, aku minta maaf kepada orang-orang dan penggemar yang telah dirugikan oleh kata-kata dan tindakanku. Aku minta maaf," tandas JinE.

(wk/diah)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait