
Dikenal kalem, Cut Syifa mendadak ungkap reaksi menohok usai kena julid soal kedekatan dengan Mischa Chandrawinata. Syifa juga beberkan status pertemanannya dengan Mischa usai dikira pacaran beda agama.
- Ria Susilo Wardhani
- Rabu, 20 November 2024 - 15:45 WIB
WowKeren - Cut Syifa dikenal berteman baik dengan Mischa Chandrawinata. Meski beda agama, dua bintang muda ini selalu kompak menjaga hubungan baik.
Sayangnya, kedekatan Syifa dan Mischa malah disalahartikan. Syifa baru-baru ini disindir netizen terkait foto-foto kebersamaan dengan adik Nadine Chandrawinata itu.
"Percuma paham agama dan berjilbab tapi sukanya sama yang beda agama," kata netter. Menanggapi hal itu, Syifa sampaikan pesan menohok.
"Hello bu, doakan semoga saya istiqomah ya. Maafkan kalau saya masih ada kekurangan karena masih berproses," kata Syifa. "Saya harap bisa saling mengingatkan satu sama lain tentu dengan 'adab' dan kata-kata yang baik. Tidak dengan tuduhan yang belum tentu benar tanpa mengetahui apa yang sudah seseorang lain."
Syifa juga tegaskan dirinya dan Mischa hanya berteman baik. Ia juga ingatkan sang netter agar tak menyebar fitnah atau ghibah.
"Saya berteman baik dengan lawan main saya. Tolong jangan menjelek-jelekkan siapapun. Jangan berbicara yang tidak benar, bisa fitnah. Pun benar, jatuhnya ghibah," tegas Syifa.
Ia juga ingatkan netter lainnya agar tak berlebihan dalam mendukungnya. "Jangan membela aku dengan menjatuhkan orang lain. Jangan mengaku sayang denganku kalau masih berkata-kata yang kasar atau berbicara buruk tentang orang lain," seru Syifa.
Pernyataan Syifa yang cerdas dan positif ini menuai reaksi kagum fans. "Mereka udah kayak kakak adek.. sering 1 sinetron.. semoga syifa dapat jodoh terbaik. Doakan yg baik2 aja sih netizen," kata netter. "Suka banget jawabannya Syifa, menohok tapi berkelas," kata netter.
Sebelumnya, Syifa juga santer dirumorkan sedang didekati Rizky Nazar. Meski begitu, Syifa pernah menegaskan jika ia dan Rizky cuma teman biasa.
"Aku sebenernya berteman sama semua belum ada kepikiran pacar atau nikah. Jadi semua berteman baik, sama Rizky juga, sama yang lain juga. Kalau dibilang dekat, aku dekat sama semua teman aku," kata Cut Syifa. "Kan yang menjalani aku, doakan aja yang terbaik ya. Kalau seandainya aku punya pacar nanti dikabari lah, dengan siapa."
(wk/riaw)