Anggun Sebut Musik K-Pop Seperti Penyakit
Musik

Menurut penyanyi senior ini, sebutan itu pas digunakan untuk menggambarkan demam K-Pop yang menjangkiti remaja dunia saat ini.

WowKeren - Penyanyi berdarah Indonesia berkewarganegaraan Perancis, Anggun, merasa musik Korea Selatan (K-Pop) seperti "penyakit". Pasalnya, pemilik nama asli Anggun Cipta Sasmi ini merasa K-Pop saat ini menjangkiti remaja di seluruh dunia. Namun Anggun sendiri rupanya bukan penggemar K-Pop.

"Enggak, tapi kalau adikku iya," kata Anggun. "K-Pop itu kayak penyakit ya. Lagi fenomena di mana-mana."


Anggun yang telah menelurkan album baru bertajuk "Echoes" yang dirilis di Indonesia dan Eropa itu tidak merasa takut dengan serangan K-Pop. Menurutnya, popularitas K-Pop saat ini akan menemui masa surutnya kelak.

"Ya namanya juga lagi fenomena, tunggu saja sampai lewat," kata Anggun. "Tapi aku sendiri kalau ngeri sih enggak. Kan di setiap market musik yang sehat itu harus ada jenis musik yang beda. Oh, ini bagus, ini jelek. Menunya harus lengkap."

(wk/)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait
Berita Terbaru