5 Tiara Indah yang Dikenakan Pengantin Wanita Royal Wedding Kerajaan Inggris
SerbaSerbi

Ini dia 5 tiara yang dikenakan saat Royal Wedding sejak dulu. Mau tahu?

WowKeren - Keluarga Kerajaan Inggris selalu menjadi sorotan publik di seluruh dunia. Pada 19 Mei lalu, mereka baru saja mengadakan pesta pernikahan Pangeran Harry dan Meghan Markle.

Banyak hal yang menjadi sorotan di Royal Wedding hari itu. Mulai dari gaun, riasan sang pengantin wanita, kue pernikahan, suvenir bahkan busana para tamu undangannya.


Hal yang tak boleh dilupakan adalah tiara yang menghiasi penampilan sederhana Meghan Markle di upacara pernikahannya. Meski terlihat simpel, tiara tersebut tentu memiliki 'cerita' tersendiri.

Begitu pula dengan tiara lain yang digunakan pengantin wanita di Royal Wedding keluarga Kerjaan Inggris. Mari simak apa saja kisah dibaliknya.

(wk/nris)

1. Tiara Strathmore Rose di Pernikahan Ratu Elizabeth


Tiara Strathmore Rose di Pernikahan Ratu Elizabeth

Elizabeth Bowes-Lyons menikahi Pangeran Alberts, Duke of York pada 1923 silam. Pada acara pernikahannya Ratu Elizabeth menggunakan sebuah tiara pemberian ayahnya, Earl of Strathmore sebagai hadiah pernikahan.

Tiara tersebut adalah Tiara Strathmore Rose. Tiara ini berasal dari abad ke-19 dengan model rangkaian berlian bunga mawar. Wah, modelnya masih jadul banget, ya?

2. Tiara Diamond Fringe di Pernikahan Ratu Elizabeth II


Tiara Diamond Fringe di Pernikahan Ratu Elizabeth II

Menikah di usia 21 tahun, Ratu Elizabeth II mengenakan Tiara Diamond Fringe milik neneknya, Ratu Marry. Ia mengucapkan janji setia dengan Pangeran Philp di Wostminster Abbey.

Tiara satu ini memiliki bentuk yang cukup sederhana, ya? Ratu Elizabeth II. Tiara ini rupanya didasarkan pada desain tradisional Rusia dan terbukti sangat populer.

3. Tiara Spencer di Pernikahan Putri Diana


Tiara Spencer di Pernikahan Putri Diana

Diana Frances Spencer yang kemudian diberi gelar Princess of Wales menikah dengan Pangeran Charles pada 1981. Ia mengenakan Tiara Spencer yang merupakan arsip aristokratnya sendiri.

Tiara Spencer memiliki bentuk bunga dan daun yang saling menjalin membentuk hati pada bagian tengahnya. Tiara ini sangat populer di keluarga Spencer serta telah digunakan juga oleh kakak-kakak Putri Diana, Sarah dan Jane pada pernikahan mereka. Putri Diana sendiri sering mengenakan Tiara Spencer karena bentuknya yang indah dan cenderung ringan.

4. Tiara Cartier Halo di Pernikahan Kate Middletone


Tiara Cartier Halo di Pernikahan Kate Middletone

Kate Middleton menggunakan tiara yang merupakan koleksi pribadi Ratu Elizabeth II yakni Tiara Cartier Halo. Tiara ini berhias 739 berlian cemerlang dan 149 berlian baguette yang dibuat pada tahun 1936.

Menurut sumber, tiara ini merupakan yang pertama dimiliki Ratu Elizabeth dan didapatkan ketika berusia 18 tahun. Sejak pernikahannya dengan Pangeran William, Kate belum pernah menggunakan tiara ini lagi.

5. Tiara Queen Mary Diamond Bandeau di Pernikahan Meghan Markle


Tiara Queen Mary Diamond Bandeau di Pernikahan Meghan Markle

Tiara Queen Mary Diamond Bandeau yang digunakan oleh Meghan Markle di pesta pernikahannya merupakan pemberian Ratu Elizabeth II. Tiara yang berhiaskan permata, khususnya berlian tersebut dibuat pada tahun 1932.

Desainnya cukup unik dengan bagian tengah yang diambil dari bros berharga yang merupakan hadiah pernikahan Ratu Mary pada 1893. Bros tersebut terbuat dari 10 berlian. Tiara Queen Mary Diamond Bandeau memiliki 11 bagian dengan ukiran berlian yang elegan.

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait