6 Rutinitas Wajib di Malam Hari untuk Tidur Nyenyak dan Pagi yang Menyenangkan
Medium
Lifestyle

Mendapatkan tidur yang nyenyak sangat penting untuk aktivitas kita esok hari, lantas bagaimana mendapatkannya?

WowKeren - Tidur di malam hari memiliki peran yang penting bagi aktivitas kita selama seharian penuh. Dengan tidur yang cukup selama minimal 6 hingga 8 jam sehari, organ-organ tubuh kita bisa berfungsi dengan baik.

Dokter Michael Thorpy dari Sleep Wake Disorder Center di Amerika mengatakan bahwa kurang tidur bisa memicu gangguan kesehatan yang serius. Waktu tidur yang kurang dari 7 jam sehari juga bisa menurunkan beberapa fungsi kognitif tubuh. Belum lagi beragam penyakit berbahaya seperti penyakit jantung, obesitas, diabetes dan beberapa yang lain.


Mendapatkan tidur yang berkualitas nyatanya memang tak mudah. Serangkaian cara coba dikemukakan untuk mendapatkan kualitas tidur yang baik dan cukup dalam 6 hingga 8 jam sehari.

Akan tetapi, jangan lantas khawatir tidak bisa menerapkan tidur yang berkualitas. Dilansir dari Lifehack, ada beberapa kebiasaan yang wajib kamu terapkan setiap malam untuk mendapatkan tidur yang berkualitas.

Jika tidurmu berkualitas, maka kamu akan mendapatkan energi yang baru saat bangun pagi. Penasaran rutinitas wajib apa yang harus kamu lakukan sebelum tidur? Ini dia daftarnya.

(wk/silm)

1. Menjauhkan Alat-Alat Elektronik


Menjauhkan Alat-Alat Elektronik

Sudah banyak penelitian yang mengungkapkan betapa bahayanya pancaran radiasi yang diberikan oleh alat-alat elektronik. Hal ini juga berlaku di saat malam menjelang tidur.

Bukan hanya soal radiasi belaka, adanya alat-alat elektronik seperti ponsel pintar di sekitarmu hanya akan membuat mood-mu semakin buruk di pagi hari. Hal itu terjadi lantaran tepat setelah bangun karena alarm ponselmu, kamu mungkin akan melihat beberapa pemberitahuan yang tak ingin kamu lihat.

Selain itu, alat-alat elektronik seperti ponsel juga akan memancarkan cahaya yang membuatmu tidak segera tidur. Untuk itu, sangat penting membuat kamarmu gelap gulita demi mempersiapkan otak untk segera tidur nyenyak. Jadi, sebaiknya jauhkan alat-alat elektronik dari tempat tidurmu, ya.

2. Membersihkan Lingkungan Sekitar Tempat Tidur


Membersihkan Lingkungan Sekitar Tempat Tidur

Seberapa penting membersihkan lingkungan sekitar tempat tidur untuk mendapatkan tidur yang berkualitas? Jawabannya adalah sangat penting. Dengan lingkungan sekitar yang bersih dan rapi, kamu akan mendapatkan tidur yang berkualitas untuk bangun segar di esok pagi.

Lingkungan yang tidak bersih, banyaknya cucian menumpuk, kertas berserakan, dan apapun lainnya akan sangat mengganggu pikiranmu. Dengan begitu, kamu akan merasakan banyak hal yang harus kamu lakukan. Akibatnya, kamu tidak bisa segera beranjak tidur.

Luangkan sedikit waktu untuk menata kembali ruangan tempat tidur yang berantakan tersebut. Dengan lingkungan yang terlihat rapi dan bersih di sekitar tempat tidurmu, kamu akan mendapatkan tidur yang nyenyak dengan lebih mudah.

3. Menyiapkan Baju untuk Besok


Menyiapkan Baju untuk Besok

Menyiapkan baju untuk esok hari sepertinya terlihat sebagai sesuatu yang sepele. Namun, tidur yang nyenyak di malam hari ternyata juga bisa dipengaruhi oleh kesiapan kita dalam menyambut hari esok.

Ya, tidur nyenyak bisa kamu dapatkan sesederhana menyiapkan baju untuk besok di malam sebelumnya. Dengan begitu, kamu tak perlu terburu-buru untuk bangun dan menyiapkan pakaian.

4. Membuat Bunyi Alarm yang Beda dengan Suara-Suara Alam


Membuat Bunyi Alarm yang Beda dengan Suara-Suara Alam

Sudah menjadi rahasia umum kalau banyak orang tidak ingin mendengar bunyi alarm di pagi hari. Akan tetapi, kamu tidak punya pilihan lain selain harus bangun ketika mendengar bunyi alarm. Akibatnya, seringkali kamu akan merasa kesal saat baru saja memulai aktivitas di pagi hari.

Kabar baiknya, kamu bisa mengakali perasaan sebal karena bunyi alarm tersebut dengan trik cerdas. Caranya adalah dengan mengganti bebunyian alarm yang itu-itu saja dengan suara-suara alam.

Suara-suara alam terbukti memberikan ketenangan pikiran. Oleh karena itu, dengan mengganti bunyi alarm milikmu dengan suara-suara alam, kamu akan mendapatkan bangun pagi yang menyenangkan.

5. Tenangkan Pikiran dengan Mencuci Piring/Membersihkan Dapur


Tenangkan Pikiran dengan Mencuci Piring/Membersihkan Dapur

Pikiran yang tenang adalah kunci untuk bisa segera tidur. Selain itu, pikiran yang tenang juga akan membuatmu mendapatkan tidur yang nyenyak untuk pagi yang menyenangkan.

Mendapatkan pikiran yang tenang sebelum tidur bisa dilakukan dengan berbagai cara. Paling mudah, kamu bisa melakukannya hanya dengan mencuci piring atau membersihkan dapur saja.

Dengan melakukan berbagai hal yang menenangkan satu jam sebelum tidur, kamu akan mendapatkan tidur yang nyenyak. Selain dengan mencuci piring atau membersihkan dapur, kamu bisa melakukan kegiatan relaksasi lainnya seperti menuliskan apa saja yang ada di pikiranmu.

Dengan menuangkan segala yang ada di pikiranmu dalam bentuk tulisan, pikiranmu akan menjadi lebih ringan. Dengan begitu, kamu bisa segera tidur tanpa harus terganggu oleh pikiran-pikiran yang seringkali muncul saat hendak tidur.

6. Coba Gunakan Minyak Aroma Terapi Lavender untuk Memberikan Ketenangan


Coba Gunakan Minyak Aroma Terapi Lavender untuk Memberikan Ketenangan

Masih ada satu rutinitas lagi yang bisa kamu terapkan untuk mendapatkan tidur nyenyak dan bangun segar di pagi hari. Kamu bisa mencoba dengan menggunakan minyak esensial.

Beberapa jenis minyak esensial, misalnya aroma lavender, dapat membantumu mendapatkan tidur yang nyenyak. Aroma lavender mampu menenangkan sistem syaraf dengan meringankan pikiran akibat rasa cemas. Aroma lavender juga dipercaya mampu menurunkan tekanan darah dan menstabilkan detak jantung. Dengan membuat rutinitas untuk memasang aroma lavender sebelum tidur, kamu akan mendapatkan tidur yang nyenyak dan siap beraktivitas di pagi hari.

Masih bingung mendapatkan cara cepat untuk tidur, kamu juga bisa menerapak cara ala Militer AS ini. Cara tersebut menggadang-gadang hanya butuh waktu 2 menit untuk terlelap.

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait
Berita Terbaru