Bosan dengan Suasana Kost? Ini 12 Inspirasi Dekor Kamar Ala-Ala Tumblr
SerbaSerbi

Yuk hias kamar agar suasana enggak membosankan.

WowKeren - Bagi kalian yang tinggal jauh dari orang tua alis nge-kost pasti pernah merasakan bosan dengan suasana di dalam kamar, kan? Apalagi biasanya kamar kost sempit dan diisi dengan perabotan seadanya.

Nah, agar tidak bosan, kalian bisa menghias kamar sesuai dengan keinginan kalian. Namun, tentu enggak merusak fasilitas yang disediakan, ya. Mungkin hiasan ala foto-foto di Tumblr bisa diaplikasikan pada kamar kost kalian.

Berikut beberapa inspirasi yang bisa kalian ikuti. Dijamin bakal membuat suasana kamar kalian segar. Intip di bawah ini, yuk.

(wk/nris)

1. Kaktus Jadi Unsur di Kamar a La Tumblr


Kaktus Jadi Unsur di Kamar a La Tumblr

Salah satu hal yang paling sering terlihat di foto-foto ala Tumblr adalah kaktus. Kaktus merupakan tanaman yang cukup mudah cara perawatannya. Namun, kalian juga bisa menggunakan tanaman palsu saja.

2. Gunakan Poster Warna-Warni untuk Menghiasi Dinding


Gunakan Poster Warna-Warni untuk Menghiasi Dinding

Agar kamar tak tampak kosong dan polos, tempelkan poster hingga seluruh dinding tertutup. Poster yang digunakan tidak harus sama ukurannya, ya. Hal itu agar lebih terlihat lebih berseni.

3. Lampu Tumblr Jadi Hits Banget Saat Ini


Lampu Tumblr Jadi Hits Banget Saat Ini

Kalian pasti pernah mengetahui lampu Tumblr yang hits dan banyak dijual di toko online, kan? Coba gantung lampu tersebut untuk menghiasi dinding kamar.

4. Lampu Tumblr untuk Menggantung Foto


Lampu Tumblr untuk Menggantung Foto

Unsur selanjutnya yang enggak boleh dilupakan untuk menghias kamar adalah foto polaroid. Tidak harus foto dari kamera polaroid, kok. Hasil cetak foto biasa juga bisa kalian gunakan.

5. Hias Pintu Kamar atau Jendela dengan Macrame Wall Hangging


Hias Pintu Kamar atau Jendela dengan Macrame Wall Hangging

Buat yang pengen punya kamar lebih estetik, kalian bisa menggunakan macrame wall hangging pada pintu atau jendela. Kalian bisa membuatnya sendiri, lho.

6. Bikin Kamar Lebih Berwarna Agar Tidak Membosankan


Bikin Kamar Lebih Berwarna Agar Tidak Membosankan

Kamar a La Tumblr biasanya mengusung suasana monokrom. Nah, kamar warna-warni begini juga ide bagus, lho. Kalian bisa menggunakan properti yang tabrak warna.

7. Gunakan Stiker Dinding yang Lucu


Gunakan Stiker Dinding yang Lucu

Kalau yang enggak mau ribet, kalian bisa membeli stiker dinding. Motifnya beragam banget. Kalian bisa membeli sesuai dengan konsep kamar yang diinginkan.

8. Grid Wire Bikin Kamar Lebih Keren


Grid Wire Bikin Kamar Lebih Keren

Papan berupa rangka kotak-kotak yang dibuat menggunakan besi berdiameter kecil ini bernama grid wire. Umumnya ditempel pada di depan meja untuk menggantung gambar, memo dan aneka hiasan lainnya.

9. Buat Gantungan Baju yang Tidak Mainstream


Buat Gantungan Baju yang Tidak Mainstream

Kalau yang satu ini enggak cuman hiasan, tapi juga ada manfaatnya. Gantungan baju seperti ini bakal bikin kamar makin estetik. Bagus juga buat spot foto, nih.

10. Tempel Foto Idola Agar Semangat


Tempel Foto Idola Agar Semangat

Tidak hanya foto diri, teman dan keluarga, kalian juga bisa menempelkan gambar idola. Susun sebaik mungkin biar kelihatannya tetap rapi, ya.

11. Bikin Gantungan di Kamar dengan Usaha Sendiri


Bikin Gantungan di Kamar dengan Usaha Sendiri

Melihat gambarnya saja, kalian pasti sudah berpikir cara pembuatannya, kan? Lucu banget jika menjadi hiasan kamar, ya.

12. Cara Pembuatan Gantungan Dinding a La Tumblr


Cara Pembuatan Gantungan Dinding a La Tumblr

Begini nih cara pembuatan hiasan dinding yang tampak di foto-foto Tumblr. Gampang banget, kan?

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait
Berita Terbaru