Ello Kenang Masa Rehabilitasi Tak Sebanding dengan Kehilangan Sosok Ibu Tercinta
Instagram/marcello_tahitoe
Selebriti

Ello pernah tersandung kasus narkoba pada 6 Agustus 2017 lalu. Setelah mengalami masa rehabilitasi, Ello mengaku menemukan arti penting dalam keluarga sekaligus peran ibu dalam hidupnya.

WowKeren - Penyanyi Marcello Tahitoe atau yang akrab disapa Ello mengenang kembali saat masa rehabilitasi usai terjerat kasus narkoba pada 6 Agustus 2017 lalu. Pada kala itu, Ello merasa bahwa rehabilitasi merupakan masa mengkalibrasi ulang arti hidup bagi dirinya.

Dengan adanya proses rehabilitasi itu, Ello mengaku bersyukur dengan pemberian Tuhan. Ia akhirnya menemukan arti penting bahwa pergaulan buruk akan mengubah kebiasaan baik seseorang.

"Selama sembilan bulan gue lumayan ngasih space (buat diri), akhirnya melihatnya ke positif. Ternyata, gue menemukan bahwa arti keluarga, penting banget. Mungkin ini sudah basi banget, bahwa pergaulan yang buruk mengubah kebiasaan yang baik," ucap Ello dalam acara "Musafir Malam" di Mola TV pada Kamis (16/4).

"Gue dipertemukan dengan semesta dan Tuhan, dan orang-orang yang bisa gali potensi gue lebih lanjut dan akhirnya positif saja. Gue enggak akan membiarkan diri gue di lingkungan seperti itu," lanjut Ello.


Di sisi lain, Ello beranggapan bahwa masa-masa rehabilitasi tidak ada apa-apanya dibandingkan saat ia harus kehilangan sang ibunda tercinta. Apalagi, definisi cinta yang sesungguhnya ia dapatkan dari kedua orangtua. Ello menjadikan kedua orangtuanya role model di kehidupannya.

Ello pun mengingat dengan jelas saat sang ibu berada di detik-detik akan meninggal dunia. "Gue yang terakhir (mendengar) last breath, gue cuma bilang satu ke nyokap, saat itu nyokap gue udah megap-megap gitu. 'Mah, kalau mamah mau cabut, cabut aja. Kita akan baik-baik aja di sini'," kata Ello.

Kejadian itu membuat Ello termotivasi untuk membuat sebuah karya lagu "Kini Kau Tak Ada". "Motivasi itu gue jadikan lagu, 'Kini Kau Tak Ada'. Kata-katanya seperti gue akan baik-baik saja, lu sudah kelar, lu sudah ngomong. Kan ada kata-kata, di mana lu menemukan cinta, lu menemukan rumah," tutur Ello.

Seperti diketahui, Ello pernah terjerat kasus narkoba pada tahun 2017 lalu. Karena kasus narkoba itu, Ello kini lebih bisa menghargai orang lain. Ello bahkan mengaku sudah kapok mencoba barang haram tersebut.

"Well, dampak perubahannya adalah gue kapok. Gue enggak mau, gue enggak suka momen di mana gue harus jauh dari keluarga gue, dan jauh dari orang-orang terdekat gue. Gue benci banget. So, gue enggak mau lagi, gue kapok," tandas Ello.

(wk/wahy)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait