Jangan Sembarangan, 7 Makanan Ini Harus Dihindari Saat Buka Puasa Jika Tak Ingin Kesehatan Terganggu
Kuliner

Saat berbuka puasa banyak orang akan menyantap makanan atau minuman apapun yang ada di depan mata. Namun jika salah memilih makanan atau minuman, maka kegiatan buka puasa itu dapat berisiko mengganggu kesehatan loh.

WowKeren - Umat muslim saat ini sedang memasuki bulan Ramadan. Bulan Ramadan adalah saat di mana para umat muslim di seluruh dunia melaksanakan puasa yakni menahan lapar, haus, dan hawa nafsu selama 30 hari. Tak makan hingga belasan jam membuat kalian perlu memerhatikan makanan yang dikonsumsi selama sahur dan berbuka puasa.

Nyatanya, saat berbuka puasa kalian akan menyantap makanan atau minuman apapun yang ada di depan mata. Namun jika kalian salah memilih makanan atau minuman, maka kegiatan buka puasa itu dapat berisiko mengganggu kesehatan kalian loh.

Ada beberapa makanan yang sebaiknya kalian perlu hindari saat berbuka demi kesehatan termasuk menjaga level energi yang hilang selama berpuasa. Apa saja? Berikut tim WowKeren rangkum 7 makanan yang harus kalian hindari. Yuk disimak!

(wk/putr)

1. Gorengan


Gorengan

Makanan berminyak dan yang digoreng, seperti pangsit goreng, samosa, atau kari berminyak, harus dihindari karena penuh dengan lemak dan disimpan dalam tubuh sebagai jaringan lemak. Makan makanan berlemak setelah berjam-jam puasa juga menyebabkan gangguan pencernaan karena bersifat asam buat perut.

Oleh karena itu kalian disarankan untuk berbuka dengan sayur yang menghidrasi seperti mentimun, atau buah seperti semangka. Jangan lupa buah kurma ya bisa memberikan energi instan serta membuat kamu merasa segar sesudah puasa dalam waktu yang lama.

2. Minuman Berkafein


Minuman Berkafein

Hal yang sebaiknya dihindari saat buka puasa selanjutnya adalah minuman berkafein. Kalian dianjurkan untuk tidak minum kopi, teh atau apapun yang tidak mengandung kafein. Meminum secangkir kopi dengan keadaan perut kosong dapat menyebabkan keasaman.

Keasaman tersebut akan merangsang sekresi asam klorida dalam sistem pencernaan yang pada akhirnya berisiko menyebabkan gastritis pada beberapa orang. Selain itu, mengonsumi kopi dapat membuat kalian merasa tidak terhidrasi sehingga akan merasakan haus sepanjang hari.

3. Makanan Pedas


Makanan Pedas

Makanan yang sebaiknya dihindari saat buka puasa yang selanjutnya adalah makanan pedas. Hal itu dikarenakan mengonsumsi makanan pedas saat perut kosong dapat menyebabkan iritasi pada lapisan perut.

Iritasi tersebut akan menyebabkan reaksi asam dan kram. Akibatnya, kamu bisa terkena gangguan pencernaan. Selain itu, makanan pedas juga bisa mengakibatkan diare. Jika sudah terkena diare, penyerapan nutrisi yang masuk ke tubuh jadi tidak maksimal dan hasilnya tubuh akan kekurangan gizi.

4. Minuman Berkarbonasi


Minuman Berkarbonasi

Hindari minum minuman olahan dan minuman berkarbonasi, yang biasanya tinggi gula, meningkatkan risiko kelebihan berat badan dan obesitas, serta dapat menyebabkan kembung dan gas. Minum minuman berkarbonasi memiliki kandungan gula yang tinggi, selain menyebabkan kenyang semu.

Selain itu, minuman ini juga dapat menambah berat badan. Gunakan air putih dan air kelapa untuk memuaskan dahaga saat berbuka bisa jadi pilihan. Selain lebih sehat, minuman tersebut juga bisa menghilangkan haus kalian lebih cepat.

5. Makanan Tinggi Gula


Makanan Tinggi Gula

Makanan tinggi gula seperti permen dan cokelat sebisa mungkin dikurang-kurangi karena mengandung nilai gizi yang sangat sedikit dan tinggi kalori. Biasanya orang-orang akan cenderung ingin makan yang mengandung gula seperti donat atau es sirup saat berbuka.

Sebenarnya, hal ini masih tidak apa-apa selama kalian masih bisa mengontrol jumlah yang masuk. Tapi pahamilah makanan manis berkontribusi terhadap kenaikan berat badan dan dapat menyebabkan masalah kesehatan jika dikonsumsi setiap hari dan dengan jumlah yang gila-gilaan.

6. Makanan Bersantan


Makanan Bersantan

Pada dasarnya, tubuh membutuhkan 10 persen kalori dari santan atau minyak. Jumlah ini bisa naik atau turun tergantung dengan jenis diet yang dilakukan. Lemak yang berasal dari santan memang tidak berbahaya kalau dikonsumsi dengan benar.

Sayangnya lemak jenuh yang dikonsumsi berlebihan setiap harinya bisa menyebabkan gangguan seperti adanya serangan jantung koroner. Santan juga mengandung kalori yang cukup besar meski porsinya kecil. Kalau Anda terlalu banyak mengonsumsi sesuatu yang berlemak dan bahan dasarnya santan, kelebihan kalori tidak bisa dihindari.

7. Makanan Instan


Makanan Instan

Kalian sebaiknya menghindari memakan makanan instan untuk berbuka puasa. Pasalnya selain rendah nutrisi, makanan instan juga cenderung mengandung banyak garam dan pengawet. Fungsi sodium adalah untuk menyeimbangkan cairan tubuh, sehingga garam sering digunakan untuk membantu seseorang yang mengalami dehidrasi agar mencegah kekurangan cairan.

Kadar garam yang tinggi dapat menyebabkan cairan tertahan di pembuluh darah sehingga jantung bekerja lebih keras untuk memompa volume darah yang meningkat sehingga memicu tekanan darah tinggi. Asosiasi Jantung Amerika (AHA) merekomendasikan konsumsi garam maksimal 2,300 miligram per hari. Sedangkan satu porsi makanan instan biasanya mengandung 1,292 miligram garam alias separuh dari batas konsumsi garam maksimal per hari.

Simak juga yuk beberapa rekomendasi makanan berkuah yang cocok banget dimakan untuk buka puasa di sini. Intip juga beberapa tips tetap kuat berpuasa meski tanpa sahur dalam artikel ini.

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel